tvOnenews.com - Iran U-17 berambisi untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 dengan mengalahkan Inggris U-17 pada pertandingan Grup C di Jakarta International Stadium (JIS), Selasa (14/11/2023) malam WIB.
Gelandang bertahan Iran U-17, Erfan Darvish Aali mengungkapkan timnya punya modal bagus untuk bisa memetik kemenangan karena sukses menaklukkan Brasil U-17 di laga perdana.
"Seperti yang kita ketahui semua, Brasil adalah tim yang kuat. Kami sangat lega bisa memenangkan laga pertama dan itu berlaku juga untuk semua laga bukan hanya untuk Brasil saja," ujar Aali dalam rilis tertulis yang diterima, Selasa (14/11).
"Kami ingin memenangkan semua pertandingan. Tidak ada perbedaan apakah itu Brasil atau Inggris, kami pasti akan mencoba yang terbaik," tutur dia.
Seperti diketahui, Iran berhasil menciptakan comeback gemilang saat bersua Brasil di laga perdana. Mereka lebih dulu tertinggal 0-2 sebelum membalikkan keadaan jadi 3-2.
Tentu, hasil positif itu ingin kembali diulangi pasukan Hossein Abdi saat melawan Inggris. Terpenting, mereka harus bisa konsisten sepanjang pertandingan.
Load more