"Soal pemain naturalisasi mau itu pemain keturunan, mau itu kewarganegaraan ganda, apapun itu, kami tentu bisa saja melakukan hal yang sama karena saat ini semua sudah melakukan itu," kata Michael.
"Kita harus cari pemain lokal maupun pemain keturunan yang bisa membantu kita untuk membuat perubahan," kata mantan pelatih Laos ini.
Michael Weiss mencontohkan Filipina tentu tak akan memilih pemain yang bermain di Eropa tanpa menit bermain. Karena timnas membutuhkan pemain reguler untuk mejaga ritme permainan.
"Target saya adalah mengambil pemain dari akademi di Eropa lalu biarkan mereka bermain di Asia Tenggara, karena selain dekat, mereka tak akan kena jetlag, punya kualitas yang bagus juga," kata Michael Weiss. (hfp)
Load more