tvOnenews.com - Liga Super Malaysia gagal menerapkan Video Assistant Referee (VAR) pada laga perdana kompetisi karena masalah teknis.
Seharusnya laga antara Pahang melawan Kelantan United FC di Stadion Temerloh, Sabtu (11/5/2024) menggunakan VAR.
Namun masalah teknis yang tak dijelaskan oleh pihak operator membuat pertandingan tetap digelar tanpa VAR.
Dilansir dari laman The New Strait, laga antara Pahang melawan Kelantan United ini tetap digelar.
Pertandingan pun berakhir dengan kemenangan tim tuan rumah dengan skor 1-0.
Ini menjadi kali pertama Liga Malaysia menerapkan VAR pada pertandingan sepak bola.
Setelah disetujui FIFA pada bulan lalu, Malaysia pun memastikan VAR akan hadir di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Malaysia ini.
Sementara itu, perbaikan kualitas pun terus dilakukan oleh Liga Malaysia. Termasuk penambahan personel keamanan menyusul aksi criminal pada dua pemain Timnas Malaysia, Faisal Halim dan Rashid Achyar.
Bahkan laga antara Johor Darul Tazim melawan Selangor FC yang seharusnya menjadi laga pembuka Liga Super Malaysia terpaksa dibatalkan karena Selangor mementingkan keselamatan mainnya.
Faisal Halim mengalami luka bakar akibat serangan air keras pada pekan lalu oleh orang tak dikenal. Akibatnya, dia harus menjalani operasi termasuk dirawat di ICU.
Load more