LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ramai-ramai Borong ‘Bologna Mart’, Nasib Si Kuda Hitam Liga Italia yang Langsung Digembosi Usai Cetak Rekor di Eropa
Sumber :
  • bolognafc.it

Ramai-ramai Borong ‘Bologna Mart’, Nasib Si Kuda Hitam Liga Italia yang Langsung Digembosi Usai Cetak Rekor di Eropa

Gemilang hingga cetak rekor di Liga Italia musim lalu, banyak bintang Bologna jadi incaran tim Eropa di bursa transfer dan julukan Bologna Mart pun bergema.

Senin, 8 Juli 2024 - 14:26 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Tampil gemilang hingga cetak rekor di Liga Italia musim lalu, banyak bintang Bologna kini jadi incaran tim Eropa di bursa transfer.

Sepanjang musim lalu, performa Bologna terbilang sangat memukau dan sukses jadi kuda hitam baru Liga Italia.

Total dari 38 pertandingan yang dijalani, Bologna mampu torehkan 18 kemenangan dan hanya 6 kalah di Serie A Liga Italia.

Bahkan angka kekalahan Bologna lebih rendah dari AC Milan yang musim lalu finish di peringkat kedua.

Baca Juga :

Dari sisi statistik, Bologna juga tampil mengesankan dengan cetak 54 gol dan hanya kebobolan 32 kali.

Lagi-lagi, angka tersebut lebih baik dari AC Milan di mana sang runner up Serie A itu telah kebobolan 49 kali sepanjang musim.

Imbas dari penampilan impresif tersebut, Bologna pun berhasil finis di urutan kelima klasemen dan pecahkan rekor tampil di Liga Champions setelah absen selama 59 tahun.

Sayangnya meski tampil apik hingga torehkan sejarah, para penggemar Bologna harus gigit jari lantaran banyak bintang mereka yang bakal dibajak klub lain.

Melansir dari sejumlah media dan pernyataan Fabrizio Romano, disebutkan bahwa para pilar Bologna saat ini sedang masuk incaran klub Eropa.

Bahkan, sang pelatih yakni Thiago Motta sudah resmi hengkang ke sesama klub Liga Italia, Juventus.

Pada 12 Juni 2024 lalu, Thiago Motta resmi ditunjuk sebagai pelatih Juventus dan mendapat kontrak selama tiga musim.

Tak cuma pelatih, sejumlah pemain bintang Bologna yang jadi tumpuan musim lalu juga dikabarkan bakal segera angkat kaki dari Renato Dall'Ara.

Dua nama teranyar yang diprediksi hengkang dari Bologna di bursa transfer nanti adalah Riccardo Calafiori dan Joshua Zirkzee.

Menurut keterangan Fabrizio Romano, selangkah lagi Riccardo Calafiori akan resmi hengkang ke klub Liga Inggris, Arsenal.

Pasalnya, kedua pihak saat ini sudah mencapai kata sepakat terkait masalah gaji.

Akan tetapi, Arsenal masih harus melakukan negosiasi terkait masalah biaya pelepasan yang diperkirakan menyentuh angkah 50 juta euro.

Jika Arsenal sukses mencapai kata sepakat soal klausul rilis sang pemain, maka The Gunners hanya tinggal melakukan tes medis dan memperkenalkan Riccardo Calafiori sebagai rekrutan anyar.

Kemudian Joshua Zirkzee, penyerang asal Belanda ini juga terus dikabarkan bakal mendapat klub baru setelah banyaknya peminat dari sejumlah tim-tim Eropa.

Teranyar, Joshua Zirkzee kabarnya kiat dekat untuk hengkang ke Manchester United setelah kubu Setan Merah telah menyetujui persyaratan pribadi dan biaya agen.

Namun seperti nama pertama, Manchester United juga masih punya satu halangan untuk meresmikan Joshua Zirkzee yakni perihal biaya transfer.

Monster Gol Liga Italia Joshua Zirkzee Segera Tinggalkan Bologna di Bursa Transfer

Foto: Monster Gol Liga Italia Joshua Zirkzee Segera Tinggalkan Bologna di Bursa Transfer (sumber: bolognafc.it)

Bologna dikabarkan telah mematok klausul pelepasan senilai 40 juta euro dan harus dibayar penuh.

Manchester United pun sedang mempertimbangkan apakah akan mengaktifkan klausul tersebut atau mencoba menegosiasikan biaya terpisah.

Tak cukup tiga pilar penting yang bakal dibajak, beberapa pemain penting Bologna di sejumlah pos juga masuk dalam radar tim lain.

Mulai dari Jhon Lucumi, bek Kolombia yang gemilang di Copa America 2024 ini disebut sedang diincar raksasa Liga Spanyol, Atletico Madrid.

Kemudian bek kanan Austria, Stefan Posch yang dilirik Inter Milan untuk melapis Denzel Dumfries musim depan.

Terakhir adalah Riccardo Orsolini, pencetak 10 gol serta dua assist musim lalu ini tengah jadi bidikan Lazio untuk memperkuat lini depan mereka.

Lantas jika semua bintang Bologna tersebut resmi hengkang, akankah keajaiban Bologna bakal terus berlanjut musim depan? Menarik dinantikan. (sub)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Tak Merasa Punya Flashdisk yang Disita KPK dari Rumah Bekasi

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Tak Merasa Punya Flashdisk yang Disita KPK dari Rumah Bekasi

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita satu buah flashdisk atau USB dan satu buku catatan dalam penggeledahan rumah Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di Bekasi.
Wawa Kecewa Berat Saat Tahu Uang Donasi Rp1,3 Miliar untuk Agus Salim Dialihkan ke Korban Bencana: Saya Lebih Tahu!

Wawa Kecewa Berat Saat Tahu Uang Donasi Rp1,3 Miliar untuk Agus Salim Dialihkan ke Korban Bencana: Saya Lebih Tahu!

Wawa kecewa karena donasi Rp1,3 miliar untuk Agus Salim dialihkan ke korban bencana di NTT tanpa komunikasi. Ia berencana menempuh jalur hukum demi keadilan.
Sambil Duduk Santai, Shin Tae-yong Ungkap Masa Depannya: Bakal jadi Pelatih Kepala di Negara Lain, Dimana?

Sambil Duduk Santai, Shin Tae-yong Ungkap Masa Depannya: Bakal jadi Pelatih Kepala di Negara Lain, Dimana?

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengumumkan pemecatan Shin Tae-yong pada Senin (6/1/2025). Lima hari sebelumnya ternyata Shin sudah mengungkapkan nasibnya di masa
Kementerian Agama RI Meresmikan Dua Kampung Moderasi Beragama di Natuna

Kementerian Agama RI Meresmikan Dua Kampung Moderasi Beragama di Natuna

Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) membentuk dua kampung moderasi beragama di Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau. Dua kampung tersebut dib
Belum Move On dengan Cara STY Bangun Chemistry dengan Pemain Lokal, Marselino Ferdinan yang Taat Beribadah Kerap Alami…

Belum Move On dengan Cara STY Bangun Chemistry dengan Pemain Lokal, Marselino Ferdinan yang Taat Beribadah Kerap Alami…

Dua hari usai pengumuman pencopotan Shin Tae-yong (STY) sebagai pelatih Timnas Indonesia, banyak pihak masih belum move on dengan chemistry yang dibangun pelatih asal Korea Selatan (Korsel) itu dengan pemain lokal salah satunya Marselino Ferdinan yang dikenal taat ibadah
Rusak Rumah Warga, Sejumlah Pemuda di Blora Diamankan Polisi

Rusak Rumah Warga, Sejumlah Pemuda di Blora Diamankan Polisi

Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Blora, Polda Jawa Tengah, berhasil mengamankan 8 orang yang diduga melakukan pengrusakan rumah warga di Desa Kemantren, Kecamatan Kedungtuban, Kabupaten Blora. 
Trending
Tak Kuat Lagi, Calvin Verdonk Akhirnya Respons Pemecatan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia: Coach, Saya Sangat...

Tak Kuat Lagi, Calvin Verdonk Akhirnya Respons Pemecatan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia: Coach, Saya Sangat...

Bek kiri Timnas Indonesia, Calvin Verdonk memberikan respons usai Shin Tae-yong tidak lagi menjabat sebagai pelatih skuad Garuda.
Akhirnya Berani Jujur, Shin Tae-yong Blak-blakan soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia: Sebenarnya Skuad Garuda itu...

Akhirnya Berani Jujur, Shin Tae-yong Blak-blakan soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia: Sebenarnya Skuad Garuda itu...

Sebelum resmi diberhentikan PSSI, SHin Tae-yong pernah blak-blakan mengungkapkan soal peluang Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia, tak disangka katanya...
Tak Sanggup Lagi, Ruben Onsu Akhirnya Berani Bongkar Kenapa Sarwendah Bisa sampai Cinta ke Betrand Peto: Jadi Sebenarnya...

Tak Sanggup Lagi, Ruben Onsu Akhirnya Berani Bongkar Kenapa Sarwendah Bisa sampai Cinta ke Betrand Peto: Jadi Sebenarnya...

Ruben Onsu akhirnya kini berani bongkar alasan mengapa Sarwendah bisa sampai sayang dan cinta ke Betrand Peto, sampai bilang begini.
Demi Timnas Indonesia, Coach Justin Bongkar Erick Thohir Hanya Punya 2 Pilihan Sulit, Pecat Shin Tae-yong atau...

Demi Timnas Indonesia, Coach Justin Bongkar Erick Thohir Hanya Punya 2 Pilihan Sulit, Pecat Shin Tae-yong atau...

Coach Justin ungkap Erick Thohir harus pilih dari 2 pilihan yang sulit untuk kebaikan Timnas Indonesia, salah satu pilihannya adalah segera pecat Shin Tae-yong.
PSSI Akhirnya Buka Suara Soal Rumor Louis van Gaal Gabung Timnas Indonesia

PSSI Akhirnya Buka Suara Soal Rumor Louis van Gaal Gabung Timnas Indonesia

Sempat ramai dikabarkan bakal bergabung dengan Timnas Indonesia, PSSI akhirnya buka suara soal peluang Louis van Gaal jadi direktur teknik skuad Garuda.
Liga 1: Resmi! Persib Rekrut Bintang Curacao Eks Anak Asuh Calon Pelatih Timnas Indonesia

Liga 1: Resmi! Persib Rekrut Bintang Curacao Eks Anak Asuh Calon Pelatih Timnas Indonesia

Persib Bandung meresmikan perekrutan Gervane Kastaneer di jendela transfer paruh musim Liga 1 2024/2025.
Termasuk Mees Hilgers, Jurnalis Beberkan Adanya Sederet Pemain Timnas Indonesia yang Bermasalah dengan Shin Tae-yong

Termasuk Mees Hilgers, Jurnalis Beberkan Adanya Sederet Pemain Timnas Indonesia yang Bermasalah dengan Shin Tae-yong

Jurnalis Firzie Idris mengonfirmasi bahwa memang ada sederet pemain Timnas Indonesia yang bermasalah dengan Shin Tae-yong, termasuk di antaranya Mees Hilgers.
Selengkapnya
Viral