Tadinya, Szczesny diminati oleh klub raksasa Arab Saudi, Al-Nassr, namun transfer kolaps dan kini pelabuhannya tidak jelas.
Monza menginginkannya sebagai pengganti Di Gregorio, namun permintaan gaji yang tinggi bisa menjadi penghalang.
Terakhir ada Dean Huijsen, bek tengah muda yang baru kembali dari masa pinjamannya bersama AS Roma pada paruh kedua musim lalu.
Sang bek tengah Timnas Spanyol U-21 berharap untuk bisa menembus skuad utama Juventus, setelah hanya melakoni satu laga bersama tim senior pada musim lalu.
Namun, Juve langsung ingin menjualnya demi menggalang dana agar bisa membeli Teun Koopmeiners yang dihargai 60 juta euro oleh Atalanta.
Huijsen laris manis di pasar transfer, namun dia tidak tertarik untuk gabung klub asal Jerman, VfB Stuttgart, yang sejauh ini paling serius untuk memburu tanda tangannya. (rda)
Load more