Tak hanya melepas Huijsen ke Bournemouth, Juventus juga merelakan kepergian Matias Soule untuk merapat ke klub rival, AS Roma.
Bukan sebagai pinjaman seperti Huijsen, melainkan secara permanen.
Matias Soule juga menghabiskan masa pinjaman sepanjang musim lalu bersama Frosinone. Dia tampil cukup impresif dengan berhasil mencetak 11 gol plus 3 assists dari 36 giornata.
Meski tampil cukup mengesankan, Soule rupanya masih belum dipercaya Thiago Motta memperkuat Juventus. Alhasil, Juventus memutuskan menjual pemain asal Argentina ini.
Di antara klub yang mengantri mendapatkan Soule, sang pemain memilih AS Roma sebagai tujuan barunya.
Bak gayung bersambut, Roma juga butuh sosok Soule untuk memperkuat lini serangan skuat Daniele De Rossi.
Menurut laporan, AS Roma sepakat untuk menebus Matias Soule dengan biaya transfer sebesar 26 juta euro plus bonus 4 juta euro.
Load more