Dengan kemampuan dan potensi yang dimilikinya, tidak heran jika Akliouche menjadi target transfer bagi klub-klub besar seperti Inter Milan dan Juventus.
Terlebih, kontrak gelandang serba bisa ini berakhir pada 2026 di mana valuasi Transfermarkt menunjukkan biaya transfernya hanya berkisar 25 sampai 30 juta euro.
Dilansir dari Cultofcalcio, Bianconeri menginginkan Akliouche sebagai alternatif seandainya mereka gagal mendapatkan target utamanya, Teun Koopmeiners dari Atalanta.
Di sisi lain, Inter Milan sudah lebih dulu mengambil langkah untuk mengejar Akliouche. Awal bulan lalu, Nerazzurri mengajukan tawaran sebesar 25 juta euro kepada Monaco.
Menurut L’Equipe, Inter menyodorkan tawaran secara lisan sebesar 25 juta euro, belum termasuk bonus untuk mengamankan tanda tangan Akliouche.
Namun, tawaran itu ditolak, sama seperti yang dialami oleh klub peminat lainnya, yaitu Crystal Palace, Paris Saint-Germain, dan RB Leipzig.
Menarik untuk dinantikan apakah Juventus bakal mengajukan tawaran yang lebih besar kepada Monaco untuk Akliouche atau tidak.
Load more