Amsterdam, tvOnenews.com - Bek tengah asal Italia, Daniele Rugani, resmi dipinjamkan selama semusim oleh Juventus ke klub asal Belanda, Ajax Amsterdam, pada bursa transfer musim panas ini.
Kabar itu telah dikonfirmasi oleh Ajax secara resmi, dengan pemain berusia 30 tahun itu akan menjalani masa pinjaman selama semusim penuh.
"Daniele Rugani bermain di Belanda pada musim 2024/25 setelah resmi dipinjamkan ke Ajax hingga 30 Juno 2025," demikian pernyataan Si Nyonya Tua pada Rabu (21/8/2024).
Juventus memasuki era baru di bawah kepelatihan Thiago Motta dan banyak pemain yang tidak masuk dalam rencana pelatih berkebangsaan Italia tersebut.
Menurut laporan pakar transfer Eropa Fabrizio Romano, Motta memutuskan untuk melepas Rugani di musim panas ini karena gaya bermain sang bek tidak cocok dengan gaya bermainnya..
Rugani merupakan produk dari akademi Bianconeri yang telah bergabung bersama tim Primavera sejak usia 18 tahun pada 2012 silam.
Dia telah membela tim senior Bianconeri Juve sejak 2015 dengan menorehkan total 148 penampilan, mencetak 11 gol dan memberikan 11 trofi, termasuk lima Scudetto.
Empat lainnya adalah trofi Coppa Italia selagi dua lainnya adalah trofi Piala Super Italia.
Selain Rugani, beberapa pemain yang masuk dalam daftar jual Juve karena tak masuk rencana Motta di antaranya adalah Federico Chiesa dan Weston McKennie. (ant/rda)
Load more