Di pertandingan tersebut, Mike Maignan keluar lapangan pada babak kedua setelah bertabrakan dengan rekan setimnya Fikayo Tomori.
Kehilangan Mike Maignan tentu jadi kerugian besar buat AC Milan, lantaran Rossoneri tak memiliki kiper berpengalaman lain sebagai cadangan.
Marco Sportiello yang diplot sebagai kiper kedua, juga tak bisa tampil lantaran absen mengalami cedera.
Berbanding terbalik dengan AC Milan, kondisi sang tuan rumah Inter Milan justru sedang berada di atas angin.
Pasalnya, Inter Milan dipastikan bisa memainkan bek sayap andalan mereka, Federico Dimarco yang sudah pulih.
Sebelumnya, pemain berusia 26 tahun tersebut sempat absen saat Inter Milan tampil di Liga Champions menghadapi Manchester City.
Dilansir dari Tuttosport, dikabarkan bahwa Dimarco sudah kembali berlatih bersama skuad Nerazzurri dan seharusnya siap tampil di laga Derby mendatang.
Load more