Jakarta, tvOnenews.com - Pemain Timnas Indonesia, Calvin Verdonk, mengungkap kunci kesuksesan kalahkan Eliano Reijnders dan rekan-rekan setimnya di klub saat NEC Nijmegen menghadapi PEC Zwolle.
Verdonk kembali bermain untuk NEC pada level klub, tepatnya untuk ajang Piala Belanda 2024-2025 pada Rabu (30/10/2024) dini hari WIB.
Dalam laga tersebut, NEC bermain menghadapi PEC yang dibela oleh pemain Timnas Indonesia, Eliano Reijnders, yang merupakan rekan setim Verdonk di skuad Garuda.
Keduanya sama-sama mengawali laga sebagai pemain cadangan untuk pertandingan ini, dengan sama-sama bermain sebagai pengganti di babak kedua.
Verdonk masuk menggantikan Thomas Ouwejan pada menit ke-58, dan Reijnders bermain mulai menit ke-86.
Pertandingan berlangsung hingga babak perpanjangan waktu, setelah permainan berakhir dengan 2-2 pada waktu normal.
Setelah 2x15 menit, tim yang dibela Verdonk, NEC Nijmegen, berhasil meraih kemenangan dengan skor 4-3.
Padahal, PEC Zwolle hampir menang dengan skor 2-1 sebelum NEC menyamakan skor pada menit ke-89 melalui gol Koki Ogawa.
Setelah pertandingan, Verdonk berbicara kepada Forza NEC tentang apa yang berhasil membuat NEC menang atas PEC di Piala Belanda 2024-2025.
“Ketika itu menjadi 4-2, saya merasa bahwa mereka tidak akan melakukan apa pun lagi,” kata Verdonk kepada Forza NEC.
Menurutnya, para pemain PEC telah kelelahan pada saat babak perpanjangan waktu dan NEC unggul secara kualitas.
“Anda bisa melihat bahwa pada babak perpanjangan waktu, mereka cukup kelelahan dan bahwa kami masih bisa bersaing dengan para pemain yang baru masuk,” tambahnya.
“Kami membawakan kualitas yang cukup kepada tim dan masih memiliki energi yang cukup,” tandas Verdonk.
Setelah laga ini, baik Verdonk dan Reijnders akan kembali mengalihkan fokusnya kepada laga lanjutan Eredivisie.
NEC akan menghadapi Groningen selagi PEC berhadapan dengan Go Ahead Eagles. Kedua laga akan dilaksanakan pada Minggu (3/11/2024). (rda)
Load more