LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Kevin Diks
Sumber :
  • Instagram - Kevin Diks

Liga Konferensi Europa: Kevin Diks Pasang Badan untuk Rekannya yang Lakukan Blunder di Laga FC Copenhagen Vs Istanbul Basaksehir

Calon pemain Timnas Indonesia, Kevin Diks pasang badan untuk rekan setimnya yang melakukan blunder di laga FC Copenhagen vs Istanbul Basaksehir.

Jumat, 8 November 2024 - 16:21 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Calon pemain Timnas Indonesia, Kevin Diks pasang badan untuk rekan setimnya yang melakukan blunder di laga FC Copenhagen vs Istanbul Basaksehir.

Matchday ketiga Liga Konferensi Europa 2024-2025 yang digelar di Stadion Parken, Denmark pada Jumat (8/11/2024) dini hari WIB itu berakhir dengan skor 2-2.

Klub Kevin Diks, FC Copenhagen sempat tertinggal dua kali gara-gara aksi Philippe Keny (26') dan Krzysztof Piatek (80') yang berawal dari blunder Gabriel Pereira. 

Bek FC Copenhagen itu melakukan kesalahan karena gagal menerima umpan dari Kevin Diks sehingga berhasil dimanfaatkan oleh Philippe Keny menjadi gol.

Baca Juga :

Selain itu, Gabriel Pereira juga melakukan kesalahan yakni miskomunikasi dengan kiper FC Copenhagen sehingga bola berhasil dikonversikan menjadi gol oleh Krzysztof Piatek.

Pada akhirnya, Kevin Diks dkk berhasil menyamakan kedudukan melalui aksi Amin Chiakha yang mencetak brace di menit 79' dan 83'.

Alih-alih menyalahkan Gabriel Pereira selaku rekan setimnya, Kevin Diks justru membela dia karena seharusnya dirinya yang menendang bola lebih keras.

Untuk itu, bek berusia 28 tahun tersebut ingin mengajak Gabriel berbicara agar bisa lebih meningkatkan memantapkan chemistry di laga berikutnya.

Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Kevin Diks
Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Kevin Diks
Sumber :
  • FC Copenhagen

 

“Saya harus melihatnya lagi, tapi mungkin saya seharusnya mengopernya lebih keras. Itu adalah sesuatu yang harus Gabriel dan saya bicarakan,” ujar Kevin Diks, disadur dari media Denmark, Bold.

Lebih lanjut, calon pemain Timnas Indonesia itu juga menilai gol itu bukan sepenuhnya kesalahan dari Gabriel, melainkan nasib sial yang harus menimpa timnya.

Di sisi lain, Kevin Diks ogah kesalahan mendasar seperti itu tidakdiulangi lagi oleh rekan-rekan setimnya pada laga selanjutnya.

“Itu terjadi di sepak bola. Entah aku atau Gabriel yang disalahkan, itu tidak masalah. Kami melakukannya sebagai sebuah tim. Tapi kita tidak boleh melakukannya dua kali dalam satu pertandingan,” tegas Kevin Diks.

Selanjutnya, Kevin Diks cs akan melawan AGF pada pekan ke-15 Liga Denmark 2024-2025 di Ceres Park Arena, Denmark pada Senin (11/11/2024).

Sebagai informasi, Kevin Diks sendiri saat ini tengah menjalani proses naturalisasi untuk membela Timnas Indonesia.

Dia dijadwalkan akan disumpah WNI pada 7 November 2024 kemarin di Denmark, namun mengalami pengunduran waktu karena sang pemain memiliki jadwal main bersama klubnya.

Kevin Diks diproyeksikan bisa debut bersama Timnas Indonesia saat melawan Arab Saudi pada 19 November 2024 dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

(yus)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Upaya Anak Indonesia Kurangi Bermain Gadget, Kemen PPPA Dikrikan Ruang Bersama Merah Putih

Upaya Anak Indonesia Kurangi Bermain Gadget, Kemen PPPA Dikrikan Ruang Bersama Merah Putih

Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) kini mendirikan Ruang Bersama Merah Putih di 114 titik desa dan kelurahan di Indonesia.
Tolong Mulai Sekarang Bunuh Cicak jika Masuk Rumah Setiap Malam Jumat, Ustaz Abdul Somad Sebut Anjuran Rasulullah SAW

Tolong Mulai Sekarang Bunuh Cicak jika Masuk Rumah Setiap Malam Jumat, Ustaz Abdul Somad Sebut Anjuran Rasulullah SAW

Ustaz Abdul Somad mendapat pertanyaan dari jemaahnya. Temanya tentang cicak selalu masuk rumah setiap malam Jumat agar dibunuh anjuran dari Rasulullah SAW.
Laga Panas Timnas Indonesia vs Jepang Semakin Dekat, Kenang Momen Ragnar Berdoa di Ka'bah Sebelum Cetak Gol

Laga Panas Timnas Indonesia vs Jepang Semakin Dekat, Kenang Momen Ragnar Berdoa di Ka'bah Sebelum Cetak Gol

Keputusan memilih Pria berdarah Belanda dan Indonesia itu, bisa jadi pilihan tepat dilaga berikutnya. Sebab Ragnar Oratmangoen andalan STY di Timnas Indonesia .
PNM Buka Unit Mekaar Baru di Merauke, Ibu-ibu Dijamin Bisa Nikmati Akses Pembiayaan Aman

PNM Buka Unit Mekaar Baru di Merauke, Ibu-ibu Dijamin Bisa Nikmati Akses Pembiayaan Aman

PNM perluas jangkauan layanan pembiayaan di wilayah 3T untuk ibu-ibu pelaku usaha ultra mikro dengan meresmikan unit Mekaar baru di Merauke, Papua Selatan.
Baca Sumpah WNI di 'Last Minute' Pendaftaran Pemain Laga Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Bisa Main? Begini Kata PSSI

Baca Sumpah WNI di 'Last Minute' Pendaftaran Pemain Laga Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Bisa Main? Begini Kata PSSI

Fans Timnas Indonesia berharap Timnas Indonesia vs Jepang menjadi debut awal Kevin Diks. Pasalnya, pembacaan sumpah WNI sama pada hari batas pendaftaran pemain
Andi Mallarangeng Cium Ada Politik Kotor di Pilkada Sulut, Begini Katanya...

Andi Mallarangeng Cium Ada Politik Kotor di Pilkada Sulut, Begini Katanya...

Sekretaris Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat Andi Mallarangeng soroti upaya dalam jegal demokrasi dalam Pilkada Sulawesi Utara (Sulut) libatkan cara kotor.
Trending
Baca Sumpah WNI di 'Last Minute' Pendaftaran Pemain Laga Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Bisa Main? Begini Kata PSSI

Baca Sumpah WNI di 'Last Minute' Pendaftaran Pemain Laga Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Bisa Main? Begini Kata PSSI

Fans Timnas Indonesia berharap Timnas Indonesia vs Jepang menjadi debut awal Kevin Diks. Pasalnya, pembacaan sumpah WNI sama pada hari batas pendaftaran pemain
Polisi Sebut Enam dari Delapan Tersangka Terlibat Judi Online di Jakbar Positif Narkoba

Polisi Sebut Enam dari Delapan Tersangka Terlibat Judi Online di Jakbar Positif Narkoba

Polisi masih mendalami kasus penangkapan delapan tersangka dalam kasus judi online di rumah Perum Cengkareng Indah, Kapuk, Jakarta Barat.
Tolong Mulai Sekarang Bunuh Cicak jika Masuk Rumah Setiap Malam Jumat, Ustaz Abdul Somad Sebut Anjuran Rasulullah SAW

Tolong Mulai Sekarang Bunuh Cicak jika Masuk Rumah Setiap Malam Jumat, Ustaz Abdul Somad Sebut Anjuran Rasulullah SAW

Ustaz Abdul Somad mendapat pertanyaan dari jemaahnya. Temanya tentang cicak selalu masuk rumah setiap malam Jumat agar dibunuh anjuran dari Rasulullah SAW.
PNM Buka Unit Mekaar Baru di Merauke, Ibu-ibu Dijamin Bisa Nikmati Akses Pembiayaan Aman

PNM Buka Unit Mekaar Baru di Merauke, Ibu-ibu Dijamin Bisa Nikmati Akses Pembiayaan Aman

PNM perluas jangkauan layanan pembiayaan di wilayah 3T untuk ibu-ibu pelaku usaha ultra mikro dengan meresmikan unit Mekaar baru di Merauke, Papua Selatan.
Upaya Anak Indonesia Kurangi Bermain Gadget, Kemen PPPA Dikrikan Ruang Bersama Merah Putih

Upaya Anak Indonesia Kurangi Bermain Gadget, Kemen PPPA Dikrikan Ruang Bersama Merah Putih

Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) kini mendirikan Ruang Bersama Merah Putih di 114 titik desa dan kelurahan di Indonesia.
Andi Mallarangeng Cium Ada Politik Kotor di Pilkada Sulut, Begini Katanya...

Andi Mallarangeng Cium Ada Politik Kotor di Pilkada Sulut, Begini Katanya...

Sekretaris Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat Andi Mallarangeng soroti upaya dalam jegal demokrasi dalam Pilkada Sulawesi Utara (Sulut) libatkan cara kotor.
Laga Panas Timnas Indonesia vs Jepang Semakin Dekat, Kenang Momen Ragnar Berdoa di Ka'bah Sebelum Cetak Gol

Laga Panas Timnas Indonesia vs Jepang Semakin Dekat, Kenang Momen Ragnar Berdoa di Ka'bah Sebelum Cetak Gol

Keputusan memilih Pria berdarah Belanda dan Indonesia itu, bisa jadi pilihan tepat dilaga berikutnya. Sebab Ragnar Oratmangoen andalan STY di Timnas Indonesia .
Selengkapnya
Viral