Jakarta, tvOnenews.com - Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes tiba-tiba harus mengalami porsi latihan yang berbeda bersama klubnya, Venezia FC.
Sebelumnya, bek 24 tahun itu membawa Timnas Indonesia menang atas Arab Saudi 2-0 di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C.
Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Selasa (19/11/2024), skuad Garuda membobol Arab Saudi via brace Marselino Ferdinan (32' dan 57').
Kemenangan tersebut membuat tim besutan pelatih Shin Tae-yong naik ke posisi tiga di klasemen sementara Grup C dengan koleksi 6 poin.
Timnas Indonesia berada di bawah Jepang selaku pemuncak klasemen (16 poin) dan Australia di posisi kedua (7 poin), serta di atas Arab Saudi, Bahrain dan China yang sama-sama mengoleksi 6 angka.
Setelah membela Timnas Indonesia, Jay Idzes akan kembali memperkuat Venezia yang sedang berjuang untuk keluar dari posisi juru kunci Liga Italia 2024-2025.
Sesuai jadwal, Venezia akan melawan Lecce di pekan ke-13 pada Selasa (26/11/2024) dini hari WIB, ini jadi kesempatan untuk memperbaiki posisi mereka.
Venezia saat ini masih berada di jurang degradasi alias posisi ke-20 dengan koleksi 8 poin, berjarak satu angka dari Lecce yang ada di posisi ke-18.
Jika menang atas Lecce, maka Jay Idzes dkk dipastikan akan keluar dari posisi juru kunci. Karena itu, Venezia menargetkan kemenangan di laga nanti.
Dalam mempersiapkan laga tersebut, Jay Idzes telah mengikut latihan kembali bersama skuad Venezia.
Namun, Venezia melaporkan bahwa sang kapten Timnas Indonesia itu mengikuti latihan berbeda dari rekan-rekan satu timnya.
Jay Idzes mengikuti latihan dengan porsi berbeda bersama dua rekan setimnya yakni Ridgeciano Haps dan Mikael Egill Ellertsson.
"Latihan Venezia FC berlanjut untuk persiapan pertandingan pada hari Senin 25 November di Stadion "Pier Luigi Penzo" melawan Lecce, matchday 13 2024/25 Serie A Championship," tulis Venezia di laman resminya.
"Idzes, Ellertsson dan Haps juga harus melakukan pekerjaan (porsi latihan) yang berbeda, sementara itu, skuad Di Francesco telah memulai dengan latihan teknik berikutnya dari latihan teknis," tambah klub Italia itu.
Tidak dijelaskan apa alasan Jay Idzes dkk melakukan porsi latihan berbeda, yang jelas diharapkan sang kapten Timnas Indonesia ini tidak mengalami cedera.
(yus)
Load more