Sang kapten Timnas Indonesia itu diketahui melakukan kesalahan besar yang mengakibatkan penalti untuk lawan.
Alhasil, empat kekalahan beruntun ini membuat Venezia masih berada di zona degradasi Liga Italia musim ini dengan catatan 8 poin.
Akibatnya, posisi Eusebio Di Francesco semakin terancam dipecat dari kursi kepelatihan Venezia.
Geser ke Liga Belanda 2024-2025, Thom Haye masuk sebagai pemain pengganti di menit ke-79 ketika Almere City kalah dari tangan NAC Breda 0-1.
Dalam laga tersebut, Thom Haye masuk sebagai pemain pengganti pada menit 79' dan hanya bermain 11 menit melawan mantan klubnya itu.
Kekalahan ini membuat Thom Haye dan kawan-kawan terbenam di dasar klasemen setelah kemarin RKC Waalwijk raih hasil imbang 1-1 dengan SC Heerenveen.
Bukan hanya itu, Almere City juga jadi klub paling sedikit (6 gol) dalam mencetak gol dan terbanyak dalam kebobolan (31 gol).
Load more