Namun, sontekan pemain asal Nigeria tersebut masih melebar di sisi gawang PSM Makassar.
Walau banyak ciptakan peluang, namun hingga jeda turun minum skor kacamata tetap tak berubah.
Di babak kedua, intensitas serangan Terengganu tak menurun dan terus mengurung pertahanan PSM.
Terus menekan, akhirnya Terengganu berhasil mencetak gol setelah Ananda Raehan, yang baru masuk lapangan, melakukan handball di kotak penalti menit ke-62'.
Bintang Timnas Malaysia, Safawi Rasid yang ditunjuk sebagai eksekutor berhasil mencetak gol dan membawa Terengganu unggul 1-0.
Usai memimpin, Terengganu bermain bertahan dan berusaha mempertahankan keunggulan.
Taktik tersebut terbukti berhasil meredam agresivitas serangan PSM yang ingin mencari gol penyama kedudukan.
Load more