Jakarta, tvOnenews.com - Gol Randal Kolo Muani pada laga debutnya bersama Juventus gagal membawa Si Nyonya Tua meraih kemenangan setelah Napoli membalasnya dengan dua gol dalam lanjutan Liga Italia 2024-2025.
Kolo Muani baru saja diresmikan sebagai pemain baru Bianconeri pada pekan ini setelah urusan administrasinya berhasil diselesaikan oleh Paris Saint-Germain.
Sang striker Timnas Prancis dipinjamkan secara murni dari PSG tanpa opsi untuk dipermanenkan, dan langsung mewarnai starting line-up Juventus saat melawat ke Stadio Diego Armando Maradona, Minggu (26/1/2025) dini hari WIB.
Juve sudah mendapatkan kesempatan emas ketika laga baru bergulir enam menit di Naples, ketika Kenan Yildiz mendapatkan bola terobosan dari Khephren Thuram.
Tinggal berhadapan dengan Alex Meret, Yildiz justru tak mampu menaklukkan kiper Timnas Italia itu dan peluang pun terbuang percuma.
Teun Koopmeiners punya kans pada menit ke-18, namun tembakannya sama sekali tidak menemui sasaran.
Load more