Shayne Pattynama mulai masuk ke lapangan saat keadaan KAS Eupen bermain dengan 10 orang, Dia lalu mendapat kartu kuning di menit 67.
Kemudian di menit 68, KAS Eupen kebobolan gol pertama Zulte Waregem. Lalu pada menit 71, terjadi kartu kuning kedua Shayne Pattynama.
Praktis, pemain Timnas Indonesia itu mendapatkan kartu merah sehingga harus keluar lapangan dan KAS Eupen bermain dengan 9 orang.
Shayne harus mendapatkan kartu merah setelah menerima kartu kuning kedua akibat time wasting dan handball.
Padahal, KAS Eupen pada laga tersebut sempat unggul 2-0. Namun, mereka kena comeback 2-3 oleh Zulte Waregem.
Kekalahan itu membuat Shayne Pattynama dan kolega tak beranjak dari posisi 13 klasemen sementara dengan 15 poin dari 17 laga.
Sementara itu, nasib lebih baik justru diterima oleh Elkan Baggott bersama Blackpool FC dalam lanjutan kasta ketiga Liga Inggris 2024-2025.
Load more