Jakarta - Rombongan Asosiasi Sepak Bola Indonesia PSSI, Asosiasi Sepak Bola Dunia (FIFA), dan Menteri Pemuda dan olahraga melakukan parade dari Bundaran HI ke Monas dalam acara peluncuran maskot Piala Dunia U20 2023, Minggu (18/9/2022).
"Mengarak maskot Piala Dunia U20 2023, yaitu Bacuya yang adalah Badak Cula Cahaya," kata Mochamad Iriawan, Minggu (18/9/2022), di Pelataran Monas.
Parade dimulai pada pukul 08.25 WIB di Bundaran HI setelah acara peluncuran maskot resmi Piala Dunia U20 2023. Rombongan menuju ke arah Monumen Nasional, dipimpin oleh pasukan marching band dan anak-anak yang menggiring bola.
Penyelenggaraan parade ini sebagai sosialisasi maskot Piala Dunia 2023 kepada masyarakat bahwa Bacuya akan menjadi "defender" atau pembela sebagai harapan baru generasi muda dalam dunia sepak bola.
"Setelah ini pasti akan ada kegiatan lagi, ini sebenarnya yang pertama ke publik. Jadi yang sekarang adalah usaha kita untuk memperkenalkan maskot piala dunia," ujarnya.
Indonesia ditunjuk Asosiasi Sepak Bola Dunia FIFA sebagai tuan rumah untuk menghelat Piala Dunia U20 2023 yang akan berlangsung pada 20 Mei sampai 11 Juni.
Load more