Antalya, Turki - Gol menit akhir Ronaldo Kwateh membawa Timnas Indonesia U-20 menang atas Antalyaspor dengan skor 3-2 di Limak Arcadia Football Center, Turki pada Selasa (8/11/2022).
Pada pertandingan kali ini, tim asuhan Shin Tae-yong sempat mendapat perlawanan yang cukup berat dari Antalyaspor. Bahkan, Timnas Indonesia U-20 lebih dulu kebobolan melalui aksi penggawa Antalyaspor pada awal laga.
Namun, Timnas Indonesia U-20 perlahan mulai bangkit dengan bermain lebih tenang. Hanya saja, sejumlah peluang yang didapat oleh Ronaldo dan kawan-kawan gagal dikonversikan menjadi gol.
Antalyaspor yang bermain dengan mengandalkan kecepatan para pemainnya sempat membuat lini pertahanan kewalahan. Bahkan, Muhammad Ferarri dan rekan-rekannya sukses meredam tekanan tersebut.
Terbukti, Timnas Indonesia U-20 bermain dengan penuh determinasi di babak kedua. Lini pertahanan Antalyaspor pun terlihat kesulitan menghadapi gelombang serangan dari Garuda Nusantara.
Akhirnya, Marselino berhasil menyamakan kedudukan pada menit k-47 melalui titi putih. Gol tersebut membuat semangat para pemain kembali meningkat.
Namun, keunggulan Timnas Indonesia U-20 tidak bertahan lama karena pada menit ke-55, Antalyaspor mampu mencetak gol. Tertinggal, Indonesia coba untuk meningkatkan tempo permainan.
Akhirnya, Marselino membawa Indonesia kembali menyamakan kedudukan lewat sontekannya pada menit 63. Gol tersebut membuat permainan berjalan lebih menarik karena Antalyaspor terus mencoba untuk kembali unggul.
Ronaldo akhirnya membuat Timnas Indonesia U-20 menang lewat golnya pada menit 89. Gol tersebut membawa Timnas Indonesia U-20 menang atas Antalyaspor dengan skor 3-2. (fan)
Load more