Namun saat sedang berusaha, justru gawang Meshaal Barsham jebol lagi. Pengganti Famara Diedhiou, striker Bamba Dieng menjauhkan lagi keunggulan Senegal 3-1.
Masih ada waktu bagi Qatar, apalagi setelah wasit memberi tambahan 6 menit. Tapi segala upaya tuan rumah tak berhasil. Senegal mempertahankan keunggulan 3-1 dan mengutip 3 poin penting di FIFA World Cup 2022.
Dua kali kalah beruntun, Qatar jadi tim pertama yang tersingkir dari Piala Dunia 2022 yang ironisnya berlangsung di negeri sendiri. Tim Merah-Hati tinggal menunggu waktu untuk melaksanakan kewajiban memainkan jadwal terakhir dengan Belanda pada 29 November 2022. (raw)
Load more