Doha, Qatar – Mohammed Kudus jadi bintang Ghana saat mengalahkan Korea Selatan di Grup H Piala Dunia 2022. Kudus kini ibarat sosok suci bagi pasukan berjuluk Bintang Hitam.
Pemain muda Mohammed Kudus menuai nilai positif dari pelatih Ghana setelah jadi bintang tim berjuluk The Black Stars saat menekuk Korea Selatan 3-2. Kudus memberi dua gol, termasuk menentukan kemenangan di Grup H Piala Dunia 2022, Senin malam waktu Qatar atau lewat Selasa (29/11/2022) dini hari WIB.
Pelatih Ghana, Otto Addo, mengatakan Kudus memiliki karakter yang bagus. Addo menganalisis, si pemakai nomor 20 pun merupakan pemain cepat ketika berada dalam situasi satu lawan satu.
"Mohammed Kudus memiliki kepintaran pertandingan yang bagus. Ia harus bekerja lebih banyak secara bertahan, itu tentu saja, tapi ia berada di jalur yang tepat untuk menjadi pemain yang benar-benar hebat," ungkap Otto Addo tentang gelandang muda asal Ajax, Belanda.
Senada dengan Otto, kapten Ghana pun memberi pujian. Andre Ayew mengaku tidak heran dengan penampilan cemerlang Mohammed Kudus. Menurut Andrew, bukan hanya di Stadion Education City, Doha, Qatar, Kudus sudah sering menampilkan aksi gemilang.
Load more