Doha, Qatar – Korea Selatan lolos ke 16 Besar Piala Dunia 2022 di Qatar setelah secara mengejutkan mengalahkan Portugal pada pertandingan terakhir Grup H. Adakah unsur lain?
Pertandingan terakhir Grup H menantang Korea Selatan untuk melaksanakan misi sulit. Tim berjuluk The Taeguk Warriors harus mengalahkan pemimpin sementar grup yang sudah lolos lebih dulu ke putaran 16 Piala Dunia 2022, yakni Portugal.
Hanya kemenangan memungkinkan Korea Selatan maju ke perdelapan final. Sebelum tarung dengan Portugal, Son Heung-min dan kawan-kawan mengumpulkan hanya 1 poin dari hasil imbang 0-0 dengan Uruguay pada pertandingan pembuka Grup H.
Pada laga kedua, tim dari Semenanjung Korea kalah dengan skor ketat, 2-3 dari Ghana.
Selain mendapat 1 poin dari perjumpaan dengan Korea Selatan, Uruguay menderita kekalahan 0-2 dari Portugal.
Maka peluang Uruguay dan Korea Selatan setara.
Ghana juga kalah dari Portugal, 3-2. Tapi dengan modal kemenangan 3-2 atas Korea Selatan, The Black Stars berada di peringkat kedua dan berpeluang besar lolos ke 16 Besar bila menang, atau cukup seri, pada jadwal terakhir melawan Uruguay.
Load more