Berawal dari umpan Messi kepada Alexis Mac Allister, yang kemudian diteruskan kepada Di Maria yang mengakhirinya dengan gol. Dia menaklukkan Lloris setelah mengarahkan bola ke sisi kiri gawang. Prancis akhirnya membuka gol di menit 80.
Berawal dari pelanggaran Nicolas Otamendi kepada Randal Kolo Muani, wasit kemudian menunjuk titik putih. Kylian Mbappe melesakkan bola melalui tembakan penalti. Arah bola sejatinya bisa dibaca Emiliano Martinez, namun bola masih menembus gawang.
Drama pun terjadi di Lusail Stadium. Hanya berselang semenit, Les Bleus mampu menyamakan kedudukan. Lagi-lagi Mbappe yang mencatatkan namanya di papan skor. Kali ini, gol tercipta dari open play memanfaatkan umpan Marcus Thuram.
Argentina: Emiliano Martinez (PG); Nahuel Molina, Cristian Romero, Nicolas Otamendi, Nicolas Tagliafico, Rodrigo De Paul, Enzo Fernandez, Alexis Mac Allister, Angel Di Maria (Marcos Acuna 64'), Lionel Messi, Julian Alvarez.
Prancis: Hugo Lloris (PG); Theo Hernandez (Eduardo Camavinga 71'), Dayot Upamecano, Raphael Varane, Jules Kounde, Aurelien Tchouameni, Adrien Rabiot, Kylian Mbappe, Antoine Griezmann (Kingsley Coman 71'), Ousmane Dembele (Randal Kolo Muani 41'), Olivier Giroud (Marcus Thuram 41'). (viva/Mzn)
Load more