LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pemain Napoli Mario Rui
Sumber :
  • Antara

Gol El-Shaarawy Batalkan Kemenangan Napoli Atas AS Roma

Hasil laga tuan rumah Napoli kontra AS Roma berakhir imbang 1-1 dalam giornata ke-33 Liga Italia pada Stadio Diego Armando Maradona pada Selasa dini hari WIB.

Selasa, 19 April 2022 - 05:47 WIB

Jakarta, tvOne

Laga Napoli kontra AS Roma berakhir imbang 1-1 dalam giornata ke-33 Liga Italia pada Stadio Diego Armando Maradona pada Selasa dini hari WIB.

Seturut catatan laman resmi Serie A, tuan rumah unggul lebih dulu lewat gol Lorenzo Insigne sebelum disamakan AS Roma melalui gol Stephan El-Shaarawy di penghujung laga.

Hasil ini jadi kerugian besar buat Napoli yang bersaing untuk Scudetto. Mereka tertahan di urutan tiga dengan 67 poin dari 33 pertandingan, empat poin di belakang AC Milan dan dua poin dari Inter Milan di posisi 1-2.

Sementara Roma berada di posisi lima dengan 58 poin.

Napoli berupaya mengontrol pertandingan dengan penguasaan bola sejak pertandingan dimulai.mula dan AS Roma merespons dengan memainkan pressing agresif.

Baca Juga :

Baru sembilan menit, Napoli mendapatkan penalti setelah wasit, dengan bantuan VAR, menilai bahwa Hiriving Lazano dilanggar oleh Roger Ibanez.

Lorenzo Insigne maju sebagai penendang dan sukses menaklukkan Rui Patricio, meski arah bola sempat terbacar. Skor 1-0 untuk I Partenopei.

Napoli kembali menekan dan menciptakan kemelut di kotak penalti Roma. Sepakan Victor Osimhen diblok, tetapi bola muntah coba disambar Lozano yang masih bisa ditepis dengan mudah oleh Patricio.

Roma beberapa kali mencoba melancarkan serangan cepat dengan mengandalkan Nicolo Zaniolo. Namun, upaya ini mudah dipatahkan oleh para pemain Napoli.

Roma mengancam lewat tendangan bebas Lorenzo Pellegrini dari sisi kiri ke ke kotak penalti. Osimhen coba menghalau bola, tetapi justru membuatnya mengarah ke gawang sendiri dan mengenai mistar sebelum keluar lapangan.

Menjelang babak pertama berakhir, tim tamu memiliki peluang lewat Nicola Zalewski dari sisi kiri. Dia bergerak memotong ke tengah dan melepaskan tembakan, yang masih meluncur terlalu lemah sehingga mudah diamankan kiper Napoli, Alex Meret. Babak pertama berakhir dengna skor 0-0.

Roma memulai babak kedua dengan lebih baik. Pada menit ke-58, Pellegrini melepaskan sepakan yang masih bisa diamankan oleh kiper.

Tiga menit berselang, Roma membuang peluang berharga setelah sundulan Tammy Abraham, yang menyambut umpan Rick Karsdorp dari kanan, masih mudah diamankan Meret.

Pada menit ke-66, skuat Jose Mourinho mendapatkan peluang lain. Kali ini sundulan Gianluca Mancini melenceng tipis ke kanan gawang.

Tidak lama berselang. Umpan silang dari kiri mengarah ke Pellegrini, tetapi dia kalah cepat dari Mario Rui yang langsung mengamankan bola.

Napoli merespons. Tembakan Piotr Zielinski melebar tipis ke kiri gawang, lalu peluang Eljif Elmas diamankan oleh Patricio.

Roma meminta penalti saat Zaniolo terjatuh usai menerima ganjalan dari Meret. Namun, wasit dan VAR bergeming. Bangku cadangan Roma bereaksi hingga membuat wasit mengusir kiper cadangan Daniel Fuzato.

Napoli mengancam dari serangan balik pada menit ke-80. Tusukan Osimhen diakhiri dengan tembakan yang berakhir melebar ke kanan gawang.

Roma menyamakan skor beberapa menit sebelum pertandingan berakhir. Menyerang dari kanan, bola dioper ke Felix Afena Gyan, tetapi dibiarkan untuk Abraham.

Abraham yang terkawal meneruskannya ke El Shaarawy di belakangnya. Dia tanpa berlama-lama menyambar bola ke arah pojok kiri bawah gawang.

Laga berakhir tanpa gol tambahan dan kedua tim harus berbagi satu poin.

Susunan Pemain:
Napoli (4-3-3): Meret; Zanoli, Rrahmani, Koulibaly, Mario Rui; Anguissa, Lobotka (Zielinski 57'), Fabian Ruiz (Demme 68'); Lozano (Elmas 68'), Osimhen (Mertens 83'), Insigne (Jesus 82')

AS Roma (3-4-1-2): Rui Patricio; Mancini (Perez 84'), Smalling, Ibanez; Karsdorp, Sergio Oliveira (Veretout 75'), Cristante, Zalewski (El Shaarawy 75'); Pellegrini; Zaniolo (Afena Gyan 86'), Abraham. (umm/ant)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Marselino Ferdinan Diizinkan Oxford United Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Sumardji: Berkat Lobi-lobinya Erick Thohir

Marselino Ferdinan Diizinkan Oxford United Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Sumardji: Berkat Lobi-lobinya Erick Thohir

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, berperan besar atas izin yang diberikan Oxford United untuk melepas Marselino Ferdinan ke Timnas Indonesia di Piala AFF 2024.
Mulai Sekarang Rutinkan Baca Surah Ini Tiap Malam, InshaAllah Terhindar dari Siksa Kubur Kata Buya Yahya 

Mulai Sekarang Rutinkan Baca Surah Ini Tiap Malam, InshaAllah Terhindar dari Siksa Kubur Kata Buya Yahya 

Mulai sekarang, rutinkan baca surah Al-Quran ini setiap malam, InshaAllah syafaatnya akan terhindari dari siksa kubur kata Buya Yahya. Surah yang dimaksud...
KPK Sebut Sayembara Rp8 Miliar Bagi yang Bisa Tangkap Harun Masiku Bentuk Partisipasi Publik

KPK Sebut Sayembara Rp8 Miliar Bagi yang Bisa Tangkap Harun Masiku Bentuk Partisipasi Publik

Wakil Ketua KPK Alexander Marwata menilai sayembara Rp8 miliar bagi yang bisa menangkap buronan kasus korupsi Harun Masiku sebagai bentuk partisipasi masyarakat
Lagu Kamu Berhak Bahagia - Sarwendah feat. Betrand Peto Kisahkan Penantian Seseorang yang Telah Lama Mendambakan Kasih Sayang, Liriknya...

Lagu Kamu Berhak Bahagia - Sarwendah feat. Betrand Peto Kisahkan Penantian Seseorang yang Telah Lama Mendambakan Kasih Sayang, Liriknya...

Lagu "Kamu Berhak Bahagia" menjadi karya yang penuh makna dan emosional bagi Betrand Peto dan Sarwendah. Bukan hanya duet biasa, melainkan simbol cinta dan...
Kisah Mees Hilgers yang Menjelma Jadi Peramal Jitu dalam Laga Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kisah Mees Hilgers yang Menjelma Jadi Peramal Jitu dalam Laga Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Bek tengah Mees Hilgers pernah menjelma menjadi seorang peramal yang jitu ketika Timnas Indonesia berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 di bulan November ini
Masyaallah, Ustaz Udi Hidayat Beri Kesaksian saat Ziarah ke Makam Mbah Moen: Wangi Sekali

Masyaallah, Ustaz Udi Hidayat Beri Kesaksian saat Ziarah ke Makam Mbah Moen: Wangi Sekali

Dalam ceramahnya, Ustaz Adi Hidayat mengenang kisah saat ziarah ke makam KH Maimun Zubair atau Mbah Moen, Pendakwah kondang itu menyaksikan hal luar biasa.
Trending
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Bek FC Copenhagen, Kevin Diks memberikan reaksi usai ranking FIFA Timnas Indonesia naik ke peringkat 125 dunia pada edisi November 2024 ini.
Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Selatan memberikan 'ancaman' untuk Megawati Hangestri dan kawan-kawan jelang big match antara IBK Altos Vs Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025.
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, secara mengejutkan menyampaikan permintaan maaf baru-baru ini soal laga Timnas Indonesia vs Jepang. Singgung para pemainnya...
Respons AFC usai Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 125 Dunia di Ranking FIFA Edisi November 2024: Garuda Alami Lonjakan Terbesar

Respons AFC usai Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 125 Dunia di Ranking FIFA Edisi November 2024: Garuda Alami Lonjakan Terbesar

Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) memberikan respons usai Timnas Indonesia naik ke peringkat 125 dunia di ranking FIFA edisi November 2024.
Selengkapnya
Viral