Jakarta - Perebutan gelar juara Liga Italia Serie A masih berlangsung sangat ketat sampai pada giornata terakhir. AC Milan dan Inter Milan adalah dua klub yang masuk dalam perburuan Scudetto 2022 tersebut.
Bagaimana skenario keduanya? Apakah AC Milan akan berhasil mengamankan scudetto, atau justru Inter yang secara mengejutkan bisa menikung perburuan gelar juara Serie A? Berikut ulasan singkatnya.
Saat ini AC Milan berada di puncak kelasmen dengan 83 poin dan unggul dua angka dari rival sekotanya Inter. Peluang scudetto lebih besar bagi AC Milan, apalagi Rossoneri juga unggul head to head atas Inter di musim ini.
Dengan begitu, AC Milan sedikit lebih unggul dari Inter Milan dalam perebutan trofi Serie A. Milan hanya butuh hasil seri saat bertandang ke Sassuolo untuk bisa mengunci gelar juara.
Lalu apakah ada peluang bagi Inter Milan untuk merebut scudetto dari AC Milan? Jawabannya, tentu saja masih ada. Inter Milan menempel ketat di posisi kedua kelasmen dengan 81 poin.
Satu-satunya peluang bagi Nerazzurri untuk bisa mengangkat trofi Serie A adalah dengan mengambil poin penuh dari laga melawan Sampdoria. Dengan syarat, AC Milan harus tumbang di kandang Sassuolo.
Load more