tvOnenews.com - Bayern Munchen dilaporkan sedang mengincar kiper Chelsea, Kepa Arrizabalaga untuk menggantikan posisi Manuel Neuer.
Menurut beberapa media Jerman, kiper berusia 37 tahun itu tidak akan siap bermain hingga 2024 setelah mengalami cedera.
Neuer harus menepi sejak pertengahan musim lalu setelah patah kaki ketika bermain ski selepas Piala Dunia 2022.
The Bavarians pun baru saja kehilangan Yann Sommer yang pindah ke Inter Milan dan meminjamkan Alexander Nubel ke Stuttgart.
Selain Kepa, Munchen pun kini mengincar sejumlah kiper seperti Yassine Bounou (Sevilla), David De Gea (tanpa klub), dan David Raya (Brentford).
Sky Sport mengabarkan, pelatih Munchen, Thomas Tuchel ingin memboyong Kepa untuk mengisi kekosongan di sektor penjaga gawang.
Load more