Muenchen, - CEO Bayern Muenchen Oliver Kahn telah mengonfirmasi bahwa Niklas Sule akan meninggalkan klub ketika kontraknya habis pada akhir musim ini.
Masa depan bek Jerman berusia 26 tahun itu tidak pasti belakangan ini dengan Die Roten mencoba untuk memberikannya kontrak baru dalam beberapa kesempatan selama enam bulan terakhir.
Namun, tampaknya raksasa Bundesliga itu akhirnya harus rela kehilangan bek jangkung tersebut di bursa transfer musim panas mendatang dengan gratis.
"Negosiasi dengan Niklas berlangsung sangat lama. Kami memberinya tawaran. Dia tidak menerimanya. Dia ingin meninggalkan klub pada akhir musim," kata mantan kapten Jerman dan Bayern Muenchen itu, seperti dikutip 90min, Rabu.
"Kami memiliki tanggung jawab tertentu dalam hal penawaran. Kami harus berpegang pada kondisi keuangan tertentu. Itu normal dalam bisnis ini bahwa Anda tidak akan selalu mencapai kesepakatan," tambahnya.
Kahn juga ditanya tentang kemungkinan pengganti sang pemain, tetapi dia bersikeras klub tidak akan terburu-buru mencarinya dan masih banyak opsi untuk mengisi posisi tersebut dari pemain lain.
“Kami selalu melihat semua opsi. Kami memiliki banyak opsi untuk posisi itu. Tentu saja kami mempertimbangkan pemain. Kami memiliki Lucas Hernandez, Upamecano dan Nianzou. Pavard juga bisa bermain di sana," tutur Kahn.
Sule sekarang dikaitkan dengan Barcelona dan Chelsea. The Blues sendiri khawatir akan kehilangan Cesar Azpilicueta, Antonio Rudiger dan Andreas Christensen pada akhir musim saat kontrak mereka habis.(ant/toz)
Load more