Pelatih Indra Sjafri pun menuai banyak sorotan usai mengantarkan Indonesia meraih juara. Banyak pihak yang membandingkan prestasi dan perbedaan gaya melatih Shin Tae-yong dan Indra Sjafri.
Jika berbicara prestasi, Indra Sjafri lebih mentereng daripada Shin Tae-yong dalam mempersembahkan gelar juara kepada Timnas Indonesia.
Tetapi tak bisa dipungkiri ada peran besar Shin Tae-yong juga dalam perjalanan prestasi Timnas Indonesia terutama beri kesempatan pemain muda. Sebut saja saat Shin Tae-yong membawa Timnas Indonesia lolos Piala Asia setelah 16 tahun absen.
Perlu diketahui, prestasi Indra Sjafri menangani Timnas Indonesia diantaranya Juara AFF U-19 tahun 2013, Juara AFF U-22 tahun 2019, lalu terbaru juara SEA Games 2023 Kamboja.
Usai mendapat medali emas SEA Games 2023, nama Indra Sjafri makin melambung semakin membuktikan dirinya pantas disebut sebagai pelatih terbaik Timnas Indonesia.
Pelatih kelahiran Lubuk Nyiur Sumatera Barat 2 Februari 1963 itu juga pernah mempersembahkan medali perak bagi Timnas di SEA Games, jadi terhitung Indra Sjafri telah meraih 1 emas dan 1 perak di ajang SEA Games.
Indra Sjafri Pelatih penakluk dominasi Thailand
Load more