Perasaan senang pun menghinggapi Shayne karena meski jarang bertemu, orang-orang Indonesia begitu baik kepadanya. Hal inilah yang akhirnya senang tinggal di Indonesia.
Sayangnya, tidak semua orang Indonesia menganggap seperti saudara sebangsa dan setanah air. Ada beberapa orang yang menilainya berbeda dari kebanyakan orang Indonesia.
Shayne Pattynama saat melakukan sumpah WNI. Foto: PSSI.
"Beberapa orang di Indonesia masih melihat saya sebagai orang asing. Tidak semua orang melihatnya dengan cara yang sama," ucapnya.
Sebelumnya, Shayne Pattynama sudah menjalani debut bersama Timnas Indonesia saat menghadapi Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 19 Juni 2023.
Pemain naturalisasi asal Belanda tersebut bermain cukup baik selama 45 menit dan sempat memberikan beberapa aksi yang membahayakan pertahanan Argentina.
Pada pertandingan tersebut, Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan La Albiceleste 0-2. Gol tim asuhan Lionel Scaloni itu diciptakan Leandro Paredes dan Cristian Romero. (fan)
Load more