tvOnenews.com - Klub dari pemain timnas Indonesia Elkan Baggott Ipswich Town berhasil menjuarai trofeo Piala Innsbruck.
Trofeo ini mempertemukan Ipswich Town dengan klub Bundesliga, RB Leipzig dan Werder Bremen.
Ketiga tim bermain dengan format dua kali bertanding selama 2x30 menit di Stadion Tivoli Neu, Inssbruck, Jumat (29/7/2023).
Dalam laga pertama, pelatih Ipswich Town Kieran McKenna menurunkan Elkan Baggott untuk melawan RB Leipzig.
Elkan Baggott dipasangkan dengan Luke Woolfenden sebagai duet bek tengah.
Sementara itu RB Leipzig menurunkan tim utama untuk melawan Ipswich Town. Termasuk kehadiran mantan pemain Chelsea Timor Werner dan kiper timnas Hungaria Peter Gulacsi.
Hasilnya pun tak mengecewakan, George Hirst berhasil mencetak gol kemenangan di menit 51.
Elkan Baggott pun berhasil mempertahankan lini belakang tetap clean sheet dan sempat melakukan penyelamatan krusial di akhir babak pertama.
Kemenangan itu pun membawa Ipswich Town sebagai juara Piala Innsbruck. Di laga kedua, Ipswich Town berhasil menahan imbang 1-1 Werder Bremen.
Sayangnya, Elkan Baggott tak dimainkan di laga kedua itu. Meski demikian, Elkan Baggott sudah sempat bermain di waktu penuh dan menaklukan tim langganan Liga Champions itu.
Pelatih Kieran McKenna pun mengaku puas atas kemenangan itu. Meski hanya turnamen pramusim, dia melihat ada kemajuan pesat untuk tim yang baru dipromosikan ke Championship ini.
"Ini soal persiapan untuk musim baru dan kami memainkan dua laga yang kami inginkan dengan tantangan taktik dan fisik," kata McKenna usai laga dari laman resmi Ipswich Town.
McKenna mengakui dua lawan mereka sangat apik dalam permainan bola. Tak jarang ada tekanan yang membuat pemain kehilangan bola.
Hal ini pun menjadi sorotan karena dia bisa melihat evaluasi keseluruhan dari kekurangan timnya.
Baginya, juara pun menjadi bonus yang setimpal dengan kerja keras pemainnya.
"Kami ingin menjadi klub besar jadi kami harus berjalan ke arah sana, tapi senang bisa memenangkan ini dan menikmati momen bersama tim dan para penggemar di Austria," kata McKenna.
(hfp)
Load more