tvOnenews.com - Lemparan ke dalam milik Timnas Indonesia yang biasanya dilakukan Pratama Arhan dan Robi Darwis selalu bisa menyulitkan Thailand.
Hal ini kembali terjadi pada saat Timnas Indonesia U-23 bertemu Thailand dalam pertandingan semifinal Piala AFF U-23.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadium Rayong, Thailand, pada Kamis (24/8) itu, Garuda Muda menang dengan skor 3-1.
Gol kemenangan Timnas Indonesia U-23 diciptakan Jeam Kelly Sroyer (10'), Muhammad Ferarri (23'), Natcha Promsomboon (45+1' GBD).
Menariknya, gol Ferarri melalui sundulan terjadi karena assist yang diberikan Robi Darwis melalui lemparan ke dalam.
Pemain Persib Bandung itu melakukan lemparan ke dalam dari sisi kiri penyerangan Timnas Indonesia U-23 ke kotak penalti Thailand.
Ferarri yang bebas dari pengawalan para pemain Thailand mampu melepaskan diri sehingga menanduk bola dengan bebas ke arah gawang.
Hasil ini membuat Timnas Indonesia U-23 bertemu Thailand dalam pertandingan final yang berlangsung, Sabtu (26/8/2023).
Gol dengan skema seperti itu ternyata bukan kali pertama terjadi ke gawang Thailand.
Mundur ke final SEA Games 2023, Thailand pun pernah merasakan bahayanya lemparan ke dalam milik Timnas Indonesia U-22.
Pada pertandingan itu, tim asuhan Indra Sjafri ini menaklukkan Thailand dengan skor 5-2.
Kemenangan itu tercipta berkat gol yang diciptakan Ramadhan Sananta Irfan Jauhari Fajar Fatur Rahman dan Beckham Putra.
Sementara Thailand, membalas dua gol melalui Anan Yongsangwal dan Yotsakorn Burapham.
Sama seperti laga kontra Thailand di Piala AFF U-23 kemarin, Indonesia berhasil mencetak gol melalui skema lemparan ke dalam.
Skema itu terjadi di gol pertama yang dicetak Ramadhan Sananta pada menit ke-21.
Gol itu berawal dari lemparan ke dalam Alfeandra Dewangga di sisi kiri pertahanan Thailand.
Lemparan ke dalam Dewangga ke arah kotak penalti Thailand ditanduk Sananta hingga tak mampu diantisipasi.
Indonesia sendiri bakal menghadapi Vietnam dalam pertandingan final Piala AFF U-23.
Apakah skema lemparan ke dalam akan kembali menghasilkan gol untuk Timnas Indonesia U-23? Menarik ditunggu. (fan)
Load more