Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, mengatakan alasannya memilih kiper Ernando Ari sebagai eksekutor penalti karena memperlihatkan performa apik dan mental yang baik.
Timnas Indonesia U-23 mengalami kekalahan ketika bersua Vietnam di final Piala AFF U-23, Sabtu (27/8/2023) malam.
Skuad Garuda Muda bermain 0-0 hingga 120 menit pertandingan. Laga kemudian berlanjut ke adu penalti.
Lima penendang Indonesia dan Vietnam sama-sama berhasil menyarangkan bola ke gawang.
Kemudian secara mengejutkan Ernando menjadi eksekutor penalti keenam Timnas Indonesia U-23.
Sayangnya, bola hasil tendangan Ernando dimentahkan kiper Vietnam.
Load more