Shin Tae-yong pada leg pertama telah memainkan 16 pemain yang di bawa berlaga di SUGBK, total masih ada 7 pemain yang belum dimainkan, termasuk dua kiper.
Menariknya adalah dua pemain muda yaitu Arkhan Fikri dan Dzaky Asraf jadi pemain muda yang masih menunggu untuk mendapatkan kesempatan debut di timnas Indonesia senior.
Arkhan Fikri Jadi MVP Piala AFF U-23 Sumber . (PSSI)
Kedua pemain itu berpotensi menjadi pemain kejutan yang akan diturunkan Shin Tae-yong, mengingat rekannya Hokky Caraka telah mendapatkan kesempatan debut pada leg pertama.
Hokky Caraka dinilai mampu memberikan kontribusi yang baik dalam hasil positif yang diraih Timnas Indonesia.
Seperti diketahui, ketiga pemain tersebut absen pada ajang SEA Games 2023 dan Asian Games 2022 yang berlangsung pada beberapa waktu yang lalu.
Dzaki Asraf, Arkhan Fikri maupun Hokky Caraka merupakan anak emas Shin Tae-yong sejak persiapan Piala Dunia U-20 2023 yang batal digelar di tanah air.
Tapi potensi mereka tak disia-siakan oleh pelatih asal Korea Selatan itu, tercatat Arkhan Fikri dipanggil kembali masuk skuad pada ajang Piala Asia U-23 2023.
Load more