tvOnenews.com - Shin Tae-yong siapkan senjata rahasia jelang pertandingan leg kedua babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Timnas Indonesia kontra Brunei Darussalam, di Stadion Hassanal Bolkiah, Selasa (17/10/2023).
Shin Tae-yong memberikan kabar baik soal kondisi para pemain skuad Garuda yang cukup baik, meski memiliki waktu persiapan singkat.
Diketahui, para pemain Timnas Indonesia telah tiba di Brunei Darussalam pada Jumat (13/10) atau satu hari seusai memetik kemenangan telak 6-0 di leg pertama.
Dimas Drajad menjadi top skorer Kualifikasi Piala Dunia. (Julio Trisaputra/tvOne)
Kemudian, Pada Sabtu (14/10) siang waktu setempat, STY langsung mengajak anak asuhnya menggelar latihan persiapan melawan Brunei Darussalam.
Terkait kondisi para pemain, pelatih asal Korea Selatan ini mengungkapkan tidak ada masalah, meski Marselino Ferdinan absen karena sedang proses pemulihan cedera.
Selain itu, kebar kedua adalah soal kondisi Shayne Pattynama yang sudah lebih baik dari leg pertama di SUGBK beberapa waktu lalu.
Ketika itu, pemain andalang Viking FK itu hanya bermain 17 menit di babak kedua karena kelelahan.
Bagaimana tidak, pemain berusia 25 tahun itu harus menjalani perjalanan selama 22 jam menggunakan pesawat dari Norwegia menuju Jakarta.
"Kondisi fisik baik, saya sudah mulai bisa beradaptasi, setelah perjalanan kemarin, saya juga sudah tidur cukup beberapa hari ini, jadi saya dalam kondisi fit, latihan juga bagus tadi, saya siap untuk laga nanti," kata Shayne.
Senjata rahasia yang belum dimainkan Shin Tae-yong
Pelatih bertangan dingin yang pernah jadi pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 siap kembali memberi kejutan pada leg kedua kontra Brunei.
STY sebelumnya memberikan gebrakan baru dalam strategi Timnas senior, ia memainkan 4 striker sekaligus.
Di mana pada laga tersebut, pelatih bertangan dingin itu memberikan kesempatan kepada Dendy Sulistyawan, Dimas Drajad, Hokky Caraka serta Saddil Ramdani.
Shin Tae-yong pada leg pertama telah memainkan 16 pemain yang di bawa berlaga di SUGBK, total masih ada 7 pemain yang belum dimainkan, termasuk dua kiper.
Menariknya adalah dua pemain muda yaitu Arkhan Fikri dan Dzaky Asraf jadi pemain muda yang masih menunggu untuk mendapatkan kesempatan debut di timnas Indonesia senior.
Arkhan Fikri Jadi MVP Piala AFF U-23 Sumber . (PSSI)
Kedua pemain itu berpotensi menjadi pemain kejutan yang akan diturunkan Shin Tae-yong, mengingat rekannya Hokky Caraka telah mendapatkan kesempatan debut pada leg pertama.
Hokky Caraka dinilai mampu memberikan kontribusi yang baik dalam hasil positif yang diraih Timnas Indonesia.
Seperti diketahui, ketiga pemain tersebut absen pada ajang SEA Games 2023 dan Asian Games 2022 yang berlangsung pada beberapa waktu yang lalu.
Dzaki Asraf, Arkhan Fikri maupun Hokky Caraka merupakan anak emas Shin Tae-yong sejak persiapan Piala Dunia U-20 2023 yang batal digelar di tanah air.
Tapi potensi mereka tak disia-siakan oleh pelatih asal Korea Selatan itu, tercatat Arkhan Fikri dipanggil kembali masuk skuad pada ajang Piala Asia U-23 2023.
Penampilan pemain berusia 18 tahun yakni Arkhan Fikri dinilai cukup konsisten hingga membawa garuda Muda sampai ke partai final.
Sementara bagi Hokky Caraka, dipanggil ke skuad Timnas Indonesia U-23 di ajang yang sama yakni Piala Asia U-23 2023.
Setelah cukup lama berkecimpung pada kelompok usia, Dzaky Asraf, Arkhan Fikri dan Hokky Caraka berpotensi dan kesempatan mereka terbuka lebar untuk melakoni debut bersama Timnas Indonesia senior.
Sekedar informasi, Arkhan Fikri meraih gelar MVP dalam penghargaan individu di Piala AFF U-24. (fan/ind)
Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News, Klik di sini
Load more