tvOnenews.com - Mungkin masih banyak pecinta sepakbola yang belum tahu apakah seorang pemain sepak bola mendapatkan bayaran saat dirinya dipanggil untuk memperkuat Timnas dalam sebuah turnamen.
Pasalnya, ketika mereka diminta untuk membela Tim Nasionalnya tidak ada kontrak atau perjanjian tertentu seperti saat mereka bermain untuk klub.
Jika melihat pada ajang sepak bola bergengsi antar negara seperti Piala Dunia, Federasi sepak bola internasional, FIFA, memiliki anggaran khusus untuk setiap negara yang berpartisipasi di ajang tersebut.
Skuad timnas Indonesia Sumber : tvOnenews - Julio
Sebagai contoh, pada gelaran Piala Dunia tahun 2018 silam di Rusia, FIFA menyiapkan anggaran sebesar 400 juta dollar atau sekitar Rp5,9 triliun.
Anggaran tersebut dibagikan kepada seluruh peserta Piala Dunia dimana angkanya dibedakan bagi mereka yang hanya berlaga di fase grup dan juga babak penyisihan dan juara.
Dikabarkan kalau Prancis yang saat itu keluar sebagai juara, mendapatkan hadiah sebesar 38 juta dollar atau setara Rp566 miliar dari FIFA.
Dari hadiah tersebut FIFA membebaskan federasi masing-masing negara untuk membagikan kepada para pemainnya.
Sedangkan untuk para pemain Timnas Indonesia, belum diketahui bagaimana sistem PSSI selaku federasi memberikan bayaran kepada mereka yang diminta untuk membela Timnas Indonesia.
Sempat ada kabar yang beredar di salah satu forum tanya jawab terkait bayaran seorang pemain Timnas Indonesia.
Didalam rumor tersebut sebuah akun anonim yang mengaku memiliki kedekatan dengan seorang pemain sepak bola yang pernah membela Timnas Indonesia mengungkapkan pendapatan mereka saat membela skuad garuda.
Disebutkan untuk mereka yang masuk kedalam starting line-up, pendapatan yang didapat berada di kisaran Rp70-200 juta.
Bukan hanya itu bagi meraka yang sukses mencetak gol maupun assist juga mendapatkan bonus. Selain itu, pemain yang didapuk sebagai kapten tim juga dikabarkan mendapatkan bonus tambahan.
Selain semua itu, ketika meraih kemenangan pihak Federasi juga akan memberikan bonus sekitar Rp5–20 juta.
Namun yang pasti setiap kali Timnas Indonesia menjalani agenda internasional seluruh biaya akan ditanggung oleh PSSI. (akg)
Load more