Di ajang SEA Games 2019, Osvaldo Haay berhasil meraih titel top skor atau pencetak gol terbanyak dengan torehan 8 gol sepanjang turnamen.
Selanjutnya di tahun yang sama juga, Osvaldo kembali mencuri perhatian saat dirinya berhasil membawa timnas Indonesia menjuarai Piala AFF U-22 di Kamboja.
Pada partai final, Osvaldo Haay berhasil mencetak dua gol kemenangan Skuad Garuda muda yang saat itu menaklukkan Thailand dengan skor 2-1.
Tak heran performa impresif dari Osvaldo Haay membuatnya digadang-gadang menjadi penyerang andalan Indonesia di masa depan.
Sayangnya, sampai dengan saat ini Shin Tae-yong tidak pernah lagi memanggil Osvaldo Haay untuk memperkuat skuad garuda.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (tvOnenews/Julio Trisaputra)
Bukan tanpa alasan, dikabarkan kalau ternyata hal tersebut karena ulah dari Osvaldo Haay sendiri.
Diketahui kalau Osvaldo Haay pernah menolak panggilan dari pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia di Jakarta pada tahun 2021.
Load more