Apa Itu Bosman Rule?
Konsep Bosman Rule pertama kali dikenal saat gelandang Belgia, Jean-Marc Bosman menentang kebijakan dari tim dimana tempatnya bernaung, RFC Liege.
Dikutip dari Sky Sports, pada tahun 1990, Bosman yang berusia 25 tahun akan mengakhiri kontraknya bersama klub Liga Belgia, RFC Liege.
Selama dua tahun bermain, Bosman tidak puas dengan kontraknya dengan mendapat tawaran lebih baik dari klub divisi dua Prancis, Dunkirk.
Sebelum aturan ini berlaku, seorang pemain tidak bisa pergi pada akhir kontraknya kecuali klub tersebut setuju melepaskannya secara gratis.
Selain itu, klub bisa melepas seorang pemain jika mendapat bayaran yang disepakati oleh calon pembeli.
Liege menuntut bayaran yang jauh di luar jangkauan Dunkirk, dan ketika kesepakatan gagal, gaji Bosman di Liege dipotong sekitar 75 persen.
Load more