tvOnenews.com - Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh untuk pertama kalinya menggunakan hak suaranya dalam Pemilu 2024.
Sandy Walsh yang merupakan pemain keturunan baru mendapatkan kewarganegaraannya pada November 2022 lalu setelah menjalani proses naturalisasi untuk Timnas Indonesia.
Berbeda dari masyarakat Indonesia yang baru mencoblos pada Rabu (14/2/2024) mendatang, Sandy Walsh pun mencoblos di KBRI Brussel, di Brussel, Sabtu (10/2/2024).
"Hai teman-teman, saya di KBRI Brussel saya mau nyoblos," kata Sandy Walsh dari akun Instagramnya.
Sandy Walsh yang saat ini membela klub Belgia, KV Mechelen mencoblos di KBRI Brussel sesuai dengan domisilinya.
Sandy Walsh merupakan pemain keturunan Indonesia-Belanda yang lahir dan besar di Belanda.
Load more