tvOnenews.com - Kabar buruk datang dari pemain Persib Bandung, Marc Klok jelang laga Timnas Indonesia vs Vietnam di putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Persib Bandung melepas tiga pemainnya, Marc Klok dan Edo Febriansah ke Timnas Indonesia serta Kevin Rey Mendoza ke Timnas Filipina selama agenda FIFA Matchday edisi Maret 2024.
Pelatih Persib, Bojan Hodak mengkonfirmasi cedera yang dialami oleh pemainnya, Marc Klok.
"Edo tidak ada masalah, dia akan pergi. Hanya kondisi Marc sedikit sulit karena cedera yang dialaminya," kata Bojan di Stadion Sidolig, Kota Bandung, Senin (11/3/2024).
Bojan tak menyebut cedera apa yang dialami oleh pemain naturalisasi kelahiran Belanda ini. Dia menyebut Marc Klok harus menjalani serangkaian pemeriksaan.
"Kami harus melihatnya dan melakukan MRI bersama dokter tim karena dia selalu menggunakan obat penahan sakit," kata Bojan Hodak.
Mantan pelatih Kuala Lumpur FC ini mengakui ini menjadi kondisi yang sulit bagi Klok mengingat dia selalu antusias ketika mendapatkan tugas negara.
"Tapi untuk Edo tidak masalah, Edo memang tak bisa bergabung latihan, tapi dia akan segera gabung besok (hari ini)," kata Bojan.
Bojan Hodak tetap mempersiapkan para pemainnya untuk bermain bersama Timnas. Bahkan meski tak menjadi pilihan utama seperti apa yang terjadi pada ketiga pemainnya ini.
"Kevin sudah bicara dengan pelatih Timnas Filipina dan keputusan ada di tangannya, kalau dia memilih untuk berangkat, tnetu saya akan melepaskannya," kata Bojan. (hfp)
Load more