tvOnenews.com - Gara-gara animo Megawati Hangestri Federasi bola voli Korea Selatan (KOVO) sampai mengubah regulasi pemain asing V League. Mengingat klub-klub lain juga ingin mendatangkan pemain semacam Mega.
Presiden KOVO Cho Won-tae mengatakan semenjak kehadiran Megawati Hangestri di klub Red Sparks pemain asli Korea atau pemain lokal seakan kesulitan bersaing.
Perubahan tersebut berfokus pada pengetatan aturan terkait pemain asing di masing-masing klub voli Korea. Sebelumnya klub-klub diizinkan untuk memiliki beberapa pemain asing dalam skuad mereka.
Keputusan ini diumumkan oleh Ketua Komisaris KOVO Cho Won-tae yang menunjukkan pentingnya mengadaptasi peraturan untuk merubah peraturan permainan dan meningkatkan daya saing.
Menurut Cho Won-tae langkah ini diambil sebagai respons terhadap tren peningkatan minat klub untuk mendatangkan pemain asing setelah keberhasilan Megawati Hangestri Pertiwi bersama Red Sparks.
Load more