Dua gol Telstar pun dicetak dalam waktu enam menit dari gol Mees Kaandorp dan Mohammed Tahiri. Ivar Jenner pun ditarik keluar dan digantikan Nordin Bukala di menit 65.
Alih-alih memperkecil selisih gol, Telstar justru mencatatkan kembali gol kemenangan di menit 72 dari Cain Seedorf.
Atas hasil ini tim satelit FC Utrecht pun harus kalah 1-5 dari Telstar.
Selanjutnya, Ivar Jenner bersama Jong FC Utrecht baru akan kembali bertanding melawan Willem II pada 9 April 2024 mendatang.
Sementara itu, belum ada kabar apakah Ivar Jenner masuk dalam skuad Timnas Indonesia U-23 yang disiapkan untuk bertanding di Piala Asia U-23. (hfp)
Load more