"Tentunya harus percaya diri dan yakin bahwa kami bisa dan mampu. Kami melakukan yang terbaik dan akan berusaha semaksimal mungkin," tambah pemain dari klub Barito Putera itu.
Bakal hadapi salah satu turnamen bergengsi di kelompok umur, Bagas berharap dirinya bisa memberi kontribusi lebih untuk Timnas Indonesia.
Jebolan akademi Chelsea Soccer School ini pun optimistis skuat Merah Putih bisa meraih hasil maksimal di Piala Asia U-23 nanti.
Pada Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia tergabung di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania.
PSSI sendiri menargetkan Garuda Muda lolos dari fase grup atau ke babak delapan besar.
Jika sampai babak semifinal, maka skuad Garuda akan membuka peluang lolos ke Olimpiade Paris 2024 pada Juli.
Untuk bisa tampil di Olimpiade, Rizky Ridho dan kawan-kawan minimal harus menjadi peringkat tiga untuk meraih tiket otomatis bersama juara dan runner-up Piala Asia U-23.
Load more