Kariernya di tim muda Chelsea terbilang cukup mentereng karena Philip Younghusband pernah menjadi top skor pada tahun 2003.
Namun sangat disayangkan, Philip Younghusband gagal menembus skuad utama Chelsea hingga akhirnya ia dipinjamkan ke klub Denmark, Esbjerg Fb.
Usai menjalani masa peminjaman di Esbjerg Fb dan kontraknya dengan Chelsea habis, Philip Younghusband memutuskan untuk pindah ke klub Filipina, San Beda Red Lions.
Sejak saat itu, karier Philip Younghusband lebih banyak dihabiskan dengan memperkuat tim-tim besar Liga Filipina seperti Loyola Meralco Sparks dan Davao Aguilas hingga 2019.
Di sisi lain, perjalanan Philip Younghusband dalam memperoleh paspor Filipina terbilang unik setelah seorang gamers merekomendasikan namanya kepada federasi setempat dari game Football Manager.
Hingga pada akhirnya, Philip Younghusband dan James Younghusband resmi mendapat kewarganegaraan Filipina pada 2005 dan menjalani debut bersama tim nasional U23 di SEA Games.
Load more