Tentu apa yang dilakukan pelatih tersebut memiliki tujuan yang baik demi perkembangan tim.
Salah satu pelatih dengan metode latihan yang cukup keras menurut Tommy Desky adalah Antonio Conte, mantan pelatih Juventus.
"Pelatih membedakan antara latihan fisik dengan latihan teknikal, seperti contohnya beberapa waktu lalu pemain Tottenham Hotspur dibuat muntah-muntah oleh Antonio Conte lewat latihan bompa yang ia lakukan," kata Tommy Desky.
"Tidak ada pegang bola lari sepanjang 4 kali seratus meter bolak-balik, kemudian di situ banyak pemain Spurs yang bertumbangan," lanjutnya.
Filosofi Antonio Conte ini mirip seperti yang diterapkan oleh Shin Tae-yong bahwa fisik pemain adalah hal yang penting.
"Bagaimana filosofi yang dimiliki Antonio Conte penekanan yang ia tekankan yaitu harus memiliki fisik yang kuat," ungkap Tommy Desky.
"Antonio Conte bersama Juventus fisik yang ia genjot, Antonio Conte bersama Inter Milan fisik ia genjot," lanjutnya.
Load more