Jakarta, tvOnenews.com - Kartu merah Ivar Jenner di laga Timnas Indonesia U-23 VS Qatar ikut dikomentari suporter Thailand hingga asisten Shin Tae-yong membeberkan ulah kotor Qatar merupakan dua berita paling banyak dibaca di tvOnenews.com pada Selasa (16/4/2024).
Berikut ini adalah ringkasan beritanya:
Seorang suporter Thailand ikut mengomentari keputusan wasit Nasrullo Kabirov memberikan kartu merah kepada gelandang Timnas Indonesia U-23, Ivar Jenner, di laga kontra Qatar.
Keputusan Nasrullo Kabirov memberikan kartu merah kepada Ivar Jenner pun ikut menjadi pertanyaan bagi seorang suporter Thailand melalui akun Twitter-nya @thaifootballs.
Seorang suporter Thailand yang notabenenya adalah rival Timnas Indonesia di Asia Tenggara pun heran dengan keputusan Nasrullo Kabirov.
“Tentu saja bukan sebuah kartu kuning. Bahkan, itu bukan pelanggaran,” kata akun tersebut ketika ditanya tentang cuplikan Ivar Jenner yang dinilai sebagai pelanggaran oleh Nasrullo Kabirov.
Baca Selengkapnya: Suporter Thailand Ikut Komentari Kartu Merah Ivar Jenner di Laga Timnas Indonesia U-23 VS Qatar
Instagram Story Jeong Seok-seo. Dok: Tangkapan layar
Asisten Shin Tae-yong, Jeong Seok-seo, yang bertugas sebagai penerjemah membeberkan ulah kotor Qatar sebelum menghadapi Timnas Indonesia U-23.
Melalui Instagram Story-nya, Jeong Seok-seo mengungkapkan bagaimana Timnas Indonesia U-23 dirugikan sejak naik bus menuju Stadion Jassim Bin Hamad.
“Sudah diduga dari awal naik bus menuju ke stadion,” beber penerjemah Shin Tae-yong yang akrab disapa Jeje tersebut.
“8 Menit juga enggak sampai-sampai ke stadion dari hotel, tapi dibawa berputar dulu baru sampai ke stadion sampai kena waktu lebih dari 15 menit,” tandas Jeje.
“Taktik yang bagus Qatar,” pungkas Jeje diikuti dengan emoji tepuk tangan.
Baca Selengkapnya: Asisten Shin Tae-yong Beberkan Ulah Kotor Qatar Sebelum Timnas Indonesia U-23 Dikalahkan 0-2 (rds/nsi)
Load more