LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Marselino Ferdinan dan Witan Sulaeman, pemain Timnas Indonesia U-23 saat kontra Yordania U-23.
Sumber :
  • PSSI

Pengakuan Jujur Pengamat Australia, Akui Curiga Permainan Timnas Indonesia, Kenapa Memangnya?

Pengamat sepak bola Australia, Paul Williams mengaku takjub atas skema permainan dari Timnas Indonesia yang diasuh Shin Tae-yong saat mengalahkan Yordania.

Selasa, 23 April 2024 - 13:43 WIB

tvOnenews.com - Pengamat sepak bola Australia, Paul Williams mengaku takjub atas skema permainan dari Timnas Indonesia yang diasuh Shin Tae-yong.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia berhasil mengamankan satu tiket ke perempat final Piala Asia U-23 untuk pertama kali dengan menduduki posisi runner up Grup A.

Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Yordania U-23 dengan skor 4-1 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, (21/4/2024).


Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (Julio Tri Saputra/tvOnenews)

Gol kemenangan tim Garuda Muda diciptakan oleh Marselino Ferdinan (23',70'), Witan Sulaeman (40'), dan Komang Teguh (86').

Baca Juga :

Sementara tim lawan, Yordania U-23 hanya mampu membalas lewat gol bunuh diri Justin Hubner pada menit ke-79.

Timnas Indonesia sangat mendominasi perwakilan tim dari Asia Barat, Yordania. Bahkan menguasai lini tengah berkat kemampuan Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On dan Marselino Ferdinan.

Tak hanya itu, lini pertahanan Timnas Indonesia juga sangat solid dengan dipimpin oleh Rizky Ridho sebagai Kapten timnas Indonesia U-23.

Salah satu yang sangat mencolok juga adalah Ernando Ari tampil sangat baik, beberapa kali berhasil melakukan saved atau penyelamatan.

Pengamat sepak bola Australia soal performa Timnas Indonesia

Performa impresif Timnas Indonesia di gelaran Piala Asia U-23 2024 mencuri perhatian pengamat sepak bola Australia, Paul Williams.

Ia mengaku curiga cara bermain Timnas Indonesia, Garuda muda dikatakan memainkan gaya sepak bola yang langka di Asia Tenggara.

"Saya benar-benar senang melihat apa yang tengah terjadi di skuad Timnas Indonesia, ada kebahagiaan dalam cara bermain Indonesia." tuturnya.

"Gaya menyerang yang mereka tunjukkan terhitung langka di sepak bola Asia Tenggara, seperti kita lihat di Piala Asia banyak negara memilih untuk bermain bertahan dalam skema low block," ujarnya.

Menurutnya anak-anak asuh Shin Tae-yong itu bisa bermain defensif jika dibutuhkan, seperti pada babak kedua saat menghadapi Australia.

Tetapi misi tim Garuda Muda adalah terus menyerang dan bermain garis pertahanan tinggi.

"Ini cocok dengan para pemain Indonesia, cocok dengan mentalitas Indonesia. Semua orang punya pendapat sendiri mengenai gaya bermain yang tepat, tapi menurut saya ini adalah cara bermain sepak bola untuk dimainkan," ungkap Williams.


Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan. (PSSI)

Pengamat sepak bola yang kerap hadir untuk meliput di beberapa gelaran Piala Asia ini mengutarakan kalau dirinya juga kagum dengan betapa mudanya skuad yang dibawa oleh Shin Tae-yong.

Ia juga menyoroti salah satu gelandang muda Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan sang playmaker ulung Garuda Muda.

"Tim ini sangat muda, dan soal Marselino, saya sudah berbicara soal dia sejak dirinya berusia 16 tahun, dia baru 19 tahun masih bisa ikut beberapa turnamen U-23 lagi, masa depan Indonesia luar biasa cerah," pungkasnya.

Mengingat maksimal umur pemain di Piala Asia U-23 adalah 23 tahun, ternyata rata-rata pemain Timnas Indonesia U-23 adalah 20,7 tahun.  

Pada Piala Asia 2023, Timnas Indonesia keluar sebagai skuad termuda dengan rata-rata usia 22,4 tahun.  

Dimana Jordi Amat menjadi pemain paling tua yakni 31 tahun dan Marselino Ferdinan menjadi pemain paling muda dengan usia 19 tahun. 

Di Skuad Garuda, pemain tertua adalah Adi Setyo yang lahir pada 7 Juli 2001. Sementara itu, pemain termuda adalah Dony Tri Pamungkas yang lahir pada 11 Januari 2005. 

Sementara itu, Arab Saudi dan Kuwait keluar sebagai tim dengan rata-rata pemain tertua di Piala Asia U-23 dengan 21,7 tahun. 

Terbaru, Korea Selatan U-23 menaklukan Jepang U-23 di laga terakhir babak penyisihan grup B Piala Asia U-23 dengan skor 1-0 di Stadion Jassim Bin Hamad, Senin (22/4/2024). 

Hasil ini membuat Korea Selatan menjadi juara grup B dan akan melawan Timnas Indonesia U-23 di babak perempat final sebagai runner up Grup A.

Selanjutnya tim besutan Shin Tae-yong itu bakal melawan timnas Korea Selatan U-23, pertandingan akan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, pada Kamis (25/4) 20.30 waktu setempat atau jumat (26/4) dini hari pukul 00.30 WIB. (ind)

Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News, Klik di sini

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Kunjungi Pengungsi Korban Erupsi Lewotobi, Menteri Arifah Fauzi Goreng Ikan di Dapur Posko

Kunjungi Pengungsi Korban Erupsi Lewotobi, Menteri Arifah Fauzi Goreng Ikan di Dapur Posko

Menteri PPA, Arifah Fauzi, disela-sela kunjungan ke lokasi pengungsian korban erupsi gunung lewotobi laki-laki menyempatkan diri berkunjung ke dapur umum posko pengungsian.
Bank Indonesia Tegaskan Tak Akan Adakan Kegiatan Operasional di Pilkada 2024

Bank Indonesia Tegaskan Tak Akan Adakan Kegiatan Operasional di Pilkada 2024

Bank Indonesia menegaskan bahwa pihaknya akan memberhentikan kegiatan operasional BI di hari Pilkada 2024 nanti.
KPU Ungkap Ada 203 Juta DPT Pilkada Serentak, 33 Persen dari Generasi Milenial

KPU Ungkap Ada 203 Juta DPT Pilkada Serentak, 33 Persen dari Generasi Milenial

KPU RI ungkap sebanyak 33 persen daftar pemilih tetap (DPT) Pilkada serentak berasal dari generasi milenial.
H Min 1 Jelang Pilkada Serentak, Ustaz Adi Hidayat Ajak Semua Berdoa dan Minta Elit Politik Jaga Iklim Sejuk

H Min 1 Jelang Pilkada Serentak, Ustaz Adi Hidayat Ajak Semua Berdoa dan Minta Elit Politik Jaga Iklim Sejuk

Jelang Pilkada serentak, Ustaz Adi Hidayat mengajak semua lapis anak bangsa masyarakat Indonesia untuk berdoa dan minta elit jaga iklim sejuk agar semua aman.
Polisi Berhasil Amankan Pelaku Pembunuhan Pria di Ladang Tebu Ranuyoso, Ini Motifnya

Polisi Berhasil Amankan Pelaku Pembunuhan Pria di Ladang Tebu Ranuyoso, Ini Motifnya

Pelaku pembunuhan pria yang mayatnya ditemukan warga di ladang tebu, Desa Wates Kulon, Kecamatan Ranuyoso, Lumajang, akhirnya berhasil diamankan polisi.
Pertamina Patra Niaga Pastikan Stok BBM Transportasi Umum di Malut Tersedia

Pertamina Patra Niaga Pastikan Stok BBM Transportasi Umum di Malut Tersedia

Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku pastikan stok Bahan Bakar Minyak (BBM) untuk transportasi umum di daerah Ternate, Maluku Utara tetap tersedia.
Trending
Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Kasus judi online di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) kini seret keponakan Megawati Soekarnoputri, Alwin Jabarti Kiemas. Ini profilnya!
Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Memperkenalkan diri sebagai Football Bohemian, Kim Tae-seok menceritakan atmosfer Stadion Gelora Bung Karno saat Timnas Indonesia menjamu Jepang dan Arab Saudi.
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Media Vietnam memberikan reaksi usai mendengar Asnawi Mangkualam menyebut Timnas Indonesia kini lebih mudah mengalahkan Golden Star karena diperkuat banyak pemain naturalisasi.
Bertahun-tahun pakai Doa Iftitah dengan Inni Wajjahtu saat Shalat, Apakah Benar? Ustaz Adi Hidayat Tegaskan Kalau Nabi Muhammad SAW...

Bertahun-tahun pakai Doa Iftitah dengan Inni Wajjahtu saat Shalat, Apakah Benar? Ustaz Adi Hidayat Tegaskan Kalau Nabi Muhammad SAW...

Dalam penjelasannya, Ustaz Adi Hidayat Sebut itu hukumnya ini. Doa iftitah juga mempunyai keutamaan dahsyat jika diamalkan dalam shalat. Simak penjelasannya....
Saat Hujan Deras Turun Baca Doa ini agar Selamat di Akhirat, Meski Bacaannya Sederhana Kata Ustaz Adi Hidayat...

Saat Hujan Deras Turun Baca Doa ini agar Selamat di Akhirat, Meski Bacaannya Sederhana Kata Ustaz Adi Hidayat...

Ustaz Adi Hidayat (UAH) menyampaikan ada satu bacaan doa memiliki kalimat sederhana menjadi amalan saat hujan deras turun terus-menerus agar selamat di akhirat.
Kejujuran Sarwendah soal Betrand Peto, Akui kini Onyo Sudah Mulai Berani Bicara soal Cinta: Dia Bilang ke Aku Kalau…

Kejujuran Sarwendah soal Betrand Peto, Akui kini Onyo Sudah Mulai Berani Bicara soal Cinta: Dia Bilang ke Aku Kalau…

Baru-baru ini, Sarwendah ungkap kejujuran soal Betrand Peto yang kini makin leluasa bicara cinta. Bagaimana cara Onyo mengungkap perasaan cintanya? Baca di sini
Selengkapnya
Viral