Terakhir, Khusayin Norchaev juga turut menyumbang gol di pertandingan perempat final saat Uzbekistan menghajar Arab Saudi dengan skor 2-0 pada Jumat, 26 April 2024 kemarin.
Mengutip data transfermarkt, Khusayin Norchaev adalah penyerang yang bermain di liga satu Uzbekistan bersama klub Neftchi Fergana. Market value Khusayin Norchae tercatat sebesar 400 ribu euro atau setara Rp6,95 miliar.
Meski musim ini tak banyak bermain di klub, catatan bermainnya untuk Timnas Uzbekistan terbilang cukup bagus. Khusayin tercatat telah mengoleksi 15 gol sejak bergabung dengan Timnas Uzbekistan U-19 hingga saat ini.
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong mengaku sudah punya jurus andalan untuk bisa menembus pertahanan Uzbekistan yang belum kebobolan gol hingga semifinal Piala Asia U-23 2024.
Diketahui, Uzbekistan U-23 yang dijuluki sebagai Tim Serigala Putih Muda tidak pernah kalah dan selalu menciptakan lebih dari satu gol sejak penyisihan grup.
Melihat hasil gemilang tim lawan, Shin Tae-yong mengakui bahwa Uzbekistan adalah tim terbaik yang dihadapi di Piala Asia U-23 2024.
Load more