tvOnenews.com - Baru-baru ini pelatih Indra Sjafri menuai sorotan usai mengambil langkah yang berbeda dari Shin Tae-yong ketika memanggil pemain ke Timnas Indonesia.
Biasanya, Shin Tae-yong memilih pemain asal Belanda, namun hal itu justru dilakukan berbeda oleh Indra Sjafri saat menahkodai Timnas Indonesia U20.
Seperti diketahui, Indra Sjafri baru saja mengumumkan 37 pemain yang bakal mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U20 di Italia.
Timnas Indonesia U20 bakal melakukan persiapan menjelang turnamen Maurice Revello atau Toulon di markas klub promosi Serie A, Como 1907.
Di sana, Timnas Indonesia U20 arahan Indra Sjafri akan menjalani latihan selama delapan hari sebelum bertolak ke Prancis pada tanggal 2 Juni 2024.
Skuad Garuda Muda diketahui bisa tampil di turnamen Maurice Revello atau Toulon 2024 setelah menggantikan Mesir yang mengundurkan diri
Turnamen Maurice Revello akan menjadi ajang persiapan Timnas Indonesia asuhan Indra Sjafri jelang dua kejuaraan besar yakni Piala AFF U19 2024 dan Kualifikasi Piala Asia U20 2025.
Load more