tvOnenews.com - Timnas Indonesia akan melakoni 2 laga terakhir babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Asia akan berlangsung pada Juni mendatang.
Lebih detailnya Timnas Indonesia akan bertemu Irak pada 6 Juni dan Irak 5 hari kemudian atau 11 Juni. Kedua pertandingan akan sama-sama digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Setelah menjalani 4 laga, Timnas Indonesia untuk sementara berada di peringkat kedua Grup F dengan perolehan 7 poin, disusul Vietnam di peringkat 3 dengan 3 poin, dan terakhir Filipina dengan hanya 1 poin.
(Jay Idzes dan Justin Hubner. Foto: PSSI)
Di sisi lain, Irak segera mendapatkan tiket untuk melanjutkan ke babak kualifikasi ke-3 setelah meraih 4 kemenangan dengan 12 poin.
Dengan situasi ini, peluang untuk melanjutkan sangat terbuka bagi tim Garuda.
Untuk persiapan menghadapi dua laga penentuan tiket selanjutnya, pelatih Shin Tae Yong baru-baru ini memanggil 22 pemainnya ke Timnas Indonesia, kekuatan intinya masih sebagian besar adalah wajah-wajah yang familiar.
Load more