tvOnenews.com - Bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott membuat geger dengan menghapus tulisan PSSI di bio Instagram pribadi miliknya.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membuat kejutan dengan tidak memanggil Elkan Baggott ke skuad Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Padahal selama ini, Elkan Baggott merupakan salah satu pemain yang selalu dipanggil dan diandalkan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia.
Jelang pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Irak (6/6) dan Filipina (11/6), STY memanggil 22 pemain.
Namun pelatih asal Korea Selatan tersebut tidak memanggil Elkan Baggott yang selama ini menjadi andalan di lini pertahanan.
Hal ini menimbulkan spekulasi bahwa Shin Tae-yong sakit hati dengan pemain Ipswich Town tersebut.
Beberapa waktu lalu, Timnas Indonesia U-23 dijadwalkan bertemu Guinea U-23 dalam laga playoff Olimpiade Paris 2024.
Skuad Garuda Muda kala itu sedang pincang di lini pertahanan usai Rizky Ridho dan Justin Hubner tidak bisa bermain.
Rizky Ridho masih harus menjalani hukuman kartu merah, sedangkan Justin Hubner tidak dilepas oleh klubnya, Cerezo Osaka.
Oleh karena itu, Shin Tae-yong memanggil Alfeandra Dewangga dan Elkan Baggott untuk menambal ketiadaan dua pemain tersebut.
Akan tetapi hanya Alfeandra Dewangga yang hadir, sedangkan Elkan Baggott tidak ada kejelasan.
Shin Tae-yong tidak merinci alasan sesungguhnya Elkan Baggott tidak dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia.
Dia meminta agar soal Elkan Baggott langsung ditanyakan saja kepada yang bersangkutan.
"Masalah Elkan, mungkin langsung tanyakan kepadanya. Elkan yang lebih tahu," ujar Shin Tae-yong.
Pemain berusia 21 tahun ini belum mengeluarkan pernyataan resmi soal dugaan perselisihan dengan Shin Tae-yong.
Namun kabar mengejutkan datang dari media sosial Instagram pribadinya yang tak lagi mencantumkan kata PSSI.
Sebelumnya, bio Instagram Elkan Baggott bertuliskan pemain sepak bola Ipswich Town dan PSSI.
Sampai artikel ini dibuat pada Kamis (30/5), sudah tidak lagi tercantum kalimat tersebut.
Dia saat ini menuliskan Refuel Performance Management di bio Instagram-nya.
Alasan Elkan Baggott mengganti bio Instagram sampai saat ini belum diketahui. (fan)
Load more