LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Striker naturalisasi yang tak dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

Sekalipun Timnas Indonesia Kekurangan Pemain di Lini Depan, Shin Tae-yong Tetap Saja Tak akan Panggil 3 Striker Naturalisasi Ini

Walaupun masih ada sejumlah striker naturalisasi yang tampil luar biasa di Liga 1, namun Shin Tae-yong tetap tidak mau memilih pemain itu ke Timnas Indonesia.

Sabtu, 1 Juni 2024 - 11:27 WIB

tvOnenews.com - Pelatih Shin Tae-yong belakangan ini tengah mengalami masalah yang cukup pelik yakni kesulitan mencari striker untuk Timnas Indonesia.

Shin Tae-yong dan Indra Sjafri bahkan sampai bertolak ke Belanda untuk mencari pemain keturunan yang kini sedang berkompetisi di Eropa.

Meski sedang sulit mencari striker haus gol, Shin Tae-yong tampaknya tetap tidak mau memanggil pemain naturalisasi ini ke Timnas Indonesia.

Padahal, mereka pernah mendapat panggilan dari pelatih Timnas Indonesia sebelumnya hingga berhasil menyumbangkan sejumlah gol bagi skuad Garuda.

Baca Juga :

Tidak hanya itu, pemain naturalisasi tersebut juga menjadi andalan sebagai striker haus gol untuk masing-masing klubnya, baik di liga maupun turnamen domestik.

Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji beberapa waktu lalu mengatakan jika Shin Tae-yong memiliki kriteria khusus terkait pemain yang akan ia panggil ke timnya. 

Menurutnya, pemilihan pemain yang dilakukan oleh Shin Tae-yong tidak bisa dilepaskan dari tiga aspek penting yakni attitude, performa, dan kedisiplinan.

Mungkin saja atas dasar pertimbangan itu, Shin Tae-yong tidak lagi memilih pemain naturalisasi ini untuk mengisi posisi striker Timnas Indonesia.

Lantas, siapa saja striker naturalisasi yang tidak lagi mendapat tempat di lini depan Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong? Berikut ulasannya.

1. Ezra Walian

Ezra Walian

Eks striker naturalisasi Timnas Indonesia Ezra Walian (Source: Antara)

Ezra Walian merupakan pemain asal Belanda yang punya garis keturunan Manado dari ayahnya dan hal ini yang membuatnya dinaturalisasi Timnas Indonesia pada 2017.

Sebelumnya, Ezra Walian pernah tampil untuk Timnas Belanda U15, U16, serta U17 dan sejak level junior telah membela tim muda klub Belanda, Ajax Amsterdam. 

Ezra Walian sempat menjadi andalan pelatih Luis Milla di Timnas Indonesia U-23 dengan catatan sembilan penampilan dan koleksi tiga gol.

Walaupun di musim ini selalu menjadi striker utama Persib Bandung, namun performa Ezra Walian masih belum mampu menarik perhatian Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia.

2. Beto Goncalves

Beto Goncalves

Beto Goncalves tak lagi masuk ke Timnas Indonesia (Source: Antara)

Striker Brasil Beto Goncalves diketahui telah lama berkarier di Liga Indonesia dan itulah yang membuatnya dinaturalisasi oleh PSSI pada 2018.

Sejak saat itu, Beto Goncalves langsung dipercaya sebagai striker utama Timnas Indonesia era Luis Milla hingga mencatatkan 12 pertandingan dan 10 gol bagi skuad Garuda.

Kini, Beto Goncalves telah berusia 44 tahun, namun dia masih aktif bermain di Liga 2 bersama PSBS Biak dengan sumbangan lima gol dan empat assist dari 18 pertandingan musim ini.

Meski telah terbukti sangat tajam ketika diandalkan menjadi striker, sampai saat ini pelatih Shin Tae-yong masih belum memanggil Beto Goncalves ke timnya.

3. Ilija Spasojevic 

Ilija Spasojevic

Ilija Spasojevic tak masuk skuad Shin Tae-yong (Source: PSSI)

Serupa dengan Beto Goncalves, Ilija Spasojevic juga telah lama bermain di Liga Indonesia dan hal itu yang membuatnya menerima tawaran sebagai WNI.

Kendati sudah tidak muda lagi, tetapi Ilija Spasojevic tetap menjadi predator yang menakutkan di lini depan Bali United usai membukukan 17 gol dan satu assist musim lalu.

Striker asal Montenegro itu juga pernah beberapa kali dipanggil ke Timnas Indonesia dengan koleksi empat gol dari tujuh penampilan.

Namun ketajaman Ilija Spasojevic di lini depan Bali United masih belum mampu membuat pelatih Shin Tae-yong terkesima untuk membawanya kembali ke Timnas Indonesia. (han)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pemain Bola Ragnar Oratmangoen Beberkan 2 Nama Pemain Timnas yang Paling Disiplin dan Tercepat, Apa Pratama Arhan?

Pemain Bola Ragnar Oratmangoen Beberkan 2 Nama Pemain Timnas yang Paling Disiplin dan Tercepat, Apa Pratama Arhan?

Hal menarik buat kaget, Ragnar Oratmangoen mengungkapkan yang jarang diketahui. Ternyata ada 2 nama pemain Timnas Indonesia ia nilai disiplin dan lari cepat...
Angka Kelas Menengah Terjun Payung, Cucun Ahmad Inisiasi Penyuluhan OJK

Angka Kelas Menengah Terjun Payung, Cucun Ahmad Inisiasi Penyuluhan OJK

Badan Anggaran (Banggar) mengingatkan bahwa agar masyarakat dapat jeli dalam memilih jasa keuangan, jangan sampai hal itu merugikan masyarakat itu sendiri.
Sorot Kualitas Pekerja Migran, Wamenaker Afriansyah Noor Raih Gelar Doktor dari Universitas Sriwijaya

Sorot Kualitas Pekerja Migran, Wamenaker Afriansyah Noor Raih Gelar Doktor dari Universitas Sriwijaya

Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Afriansyah Noor resmi mendapat gelar doktor dari Universitas Sriwijaya (Unsri), Palembang.
Dapat Kejutan dari Wively Jakarta, Aktor Wi Ha Joon Tak Kuasa Tahan Air Mata

Dapat Kejutan dari Wively Jakarta, Aktor Wi Ha Joon Tak Kuasa Tahan Air Mata

Aktor asal Korea, Wi Ha Joon sukses menyapa penggemarnya dalam acara bertajuk Wi Ha Jun 2024 Fan Meeting Tour A Wively Day.
Mulai Malam Ini Coba Shalat Tahajud, Waktu Terbaik Bukan 3 Pagi, Kata Ustaz Adi Hidayat Lebih Afdhol pada...

Mulai Malam Ini Coba Shalat Tahajud, Waktu Terbaik Bukan 3 Pagi, Kata Ustaz Adi Hidayat Lebih Afdhol pada...

Namun, cara mudah untuk melawannya, coba ingat kembali keistimewaan shalat tahajud buat siapapun ingin meraihnya. Simak penjelasan Ustaz Adi Hidayat, berikut..
Fan Meeting di Jakarta, Wi Ha Joon Beri Bocoran Soal Squid Game Season 2

Fan Meeting di Jakarta, Wi Ha Joon Beri Bocoran Soal Squid Game Season 2

Aktor ternama Korea Selatan, Wi Ha Joon suksek menggelar fan meeting di Jakarta dengan tajuk Wi Ha Jun 2024 Fan Meeting Tour A Wively Day.
Trending
Link Video Mesum Pelajar di Demak Tersebar Luas, Pelaku Pria Sempat Minta Temannya Lakukan Ini...

Link Video Mesum Pelajar di Demak Tersebar Luas, Pelaku Pria Sempat Minta Temannya Lakukan Ini...

Belum usainya kasus persetubuhan antara guru dan siswinya di Gorontalo, kini warganet kembali terkejut dengan tersebarnya link video mesum antara pelajar SMP dan SMA di Demak.
Mulai Malam Ini Coba Shalat Tahajud, Waktu Terbaik Bukan 3 Pagi, Kata Ustaz Adi Hidayat Lebih Afdhol pada...

Mulai Malam Ini Coba Shalat Tahajud, Waktu Terbaik Bukan 3 Pagi, Kata Ustaz Adi Hidayat Lebih Afdhol pada...

Namun, cara mudah untuk melawannya, coba ingat kembali keistimewaan shalat tahajud buat siapapun ingin meraihnya. Simak penjelasan Ustaz Adi Hidayat, berikut..
Sorot Kualitas Pekerja Migran, Wamenaker Afriansyah Noor Raih Gelar Doktor dari Universitas Sriwijaya

Sorot Kualitas Pekerja Migran, Wamenaker Afriansyah Noor Raih Gelar Doktor dari Universitas Sriwijaya

Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Afriansyah Noor resmi mendapat gelar doktor dari Universitas Sriwijaya (Unsri), Palembang.
Fan Meeting di Jakarta, Wi Ha Joon Beri Bocoran Soal Squid Game Season 2

Fan Meeting di Jakarta, Wi Ha Joon Beri Bocoran Soal Squid Game Season 2

Aktor ternama Korea Selatan, Wi Ha Joon suksek menggelar fan meeting di Jakarta dengan tajuk Wi Ha Jun 2024 Fan Meeting Tour A Wively Day.
Bertajuk Bagi Inspiratif di Jakarta, Khabib Nurmagomedov Berdakwah agar Generasi Muda Teladani Nabi Muhammad SAW

Bertajuk Bagi Inspiratif di Jakarta, Khabib Nurmagomedov Berdakwah agar Generasi Muda Teladani Nabi Muhammad SAW

Mantan petarung Juara UFC, Khabib Nurmagomedov berpesan generasi muda Indonesia menerapkan suri teladan Nabi Muhammad SAW saat di Jakarta, Sabtu (28/9/2024).
Dapat Kejutan dari Wively Jakarta, Aktor Wi Ha Joon Tak Kuasa Tahan Air Mata

Dapat Kejutan dari Wively Jakarta, Aktor Wi Ha Joon Tak Kuasa Tahan Air Mata

Aktor asal Korea, Wi Ha Joon sukses menyapa penggemarnya dalam acara bertajuk Wi Ha Jun 2024 Fan Meeting Tour A Wively Day.
Bikin Heboh Jakarta, Wi Ha Joon Beri Tiket Pesawat Ke Korea Selatan pada Penggemar

Bikin Heboh Jakarta, Wi Ha Joon Beri Tiket Pesawat Ke Korea Selatan pada Penggemar

Aktor asal Korea Selatan, Wi Ha Joon sukses menggelar acara "Wi Ha Joon A Wively Day 2024 Fan Meeting" di The Kasablanka, Jakarta, Sabtu (28/9/2024).
Selengkapnya